优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

5 Cara Memilih Cat Terbaik untuk Setiap Ruangan di Dalam Rumah

JAKARTA, KOMPAS.com - Memilih warna cat yang sempurna untuk rumah menjadi salah satu langkah penting saat mendekorasi rumah. 

Warna cat yang tepat akan membuat ruangan terlihat lebih menarik dan estetik. Tidak hanya itu, warna cat yang sesuai juga bisa membuat rumah terasa lebih menyenangkan. 

Warna cat bisa disesuaikan dengan ruangan yang akan didekorasi. Dikutip dari Martha Stewart, Sabtu (10/8/2024), berikut cara memilih cat terbaik untuk setiap ruangan di dalam rumah. 

Dapur adalah ruangan yang mudah kotor. Sebab, di ruangan ini seringkali terdapat tumpahan minyak hingga kotoran lain. 

Maka dari itu, pemilihan cat dinding dan lemari dapur harus dilakukan dengan benar. Untuk dinding dapur, Kerrie Kelly, direktur kreatif Kerrie Kelly Design Lab, menyarankan untuk memilih cat semi mengkilap atau satin. Sebab, cat ini lebih tahan noda, sehingga bisa melindungi dinding dari berbagai kotoran. 

Selain itu, Kelly juga menyarankan untuk menggunakan cat semi-gloss atau high-gloss untuk lemari dapur karena bisa menjaga tampilan lemari tetap cantik dan bersih dalam waktu yang lama. 

Ruang makan

Sama seperti dapur, dinding ruang makan juga mudah kotor karena noda makanan. Maka dari itu, pilihlah cat yang bisa menyembunyikan noda. 

Erika Woelfel, wakil presiden layanan warna dan kreatif untuk Behr, menyarankan memilih cat eggshell untuk ruang makan karena cat ini tahan lama dan tidak mudah kotor. 

Ruang tamu

Ruang tamu adalah ruangan pertama yang dilihat saat masuk ke rumah. Selain itu, ruang tamu juga digunakan untuk berkumpul dan menjamu tamu yang datang ke rumah. 

Cara memilih cat terbaik untuk ruang tamu yaitu cat serbaguna seperti cat satin atau cat kulit telur. Menurut Kelly, cat ini bisa mengeluarkan kilau yang halus sekaligus cukup tahan lama, sehingga cocok untuk ruangan sibuk seperti ruang tamu. 

Kamar mandi membutuhkan cat yang tahan lembap dan tahan lama, seperti cat semi mengkilap. Woelfel mengatakan bahwa cat semi mengkilap memiliki keunggulan mudah dibersihkan dan tahan air, sehingga sangat cocok untuk kamar mandi. 

Tidak hanya itu, kiluan dari cat ini juga bisa melindungi kamar mandi dari jamur. Tampilan berkilau juga membuat kamar mandi terlihat lebih menarik. 

Kamar tidur

Sebagai area yang paling sering digunakan, kamar tidur harus dibuat senyaman mungkin. Menurut Kelly, cara memilih cat terbaik untuk setiap ruangan ini yaitu cat matte atau eggshell. 

Hasil akhir cat ini bisa menawarkan suasana yang lembut dan menenangkan. Tidak hanya itu, cat matte juga bisa meminimalisir pantulan cahaya, sehingga membuat suasana di kamar lebih tenang dan bisa membuat tidur lebih nyenyak. 

/homey/read/2024/08/10/095900076/5-cara-memilih-cat-terbaik-untuk-setiap-ruangan-di-dalam-rumah

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke