ABUJA, KOMPAS.com – Seorang seminaris di Nigeria meninggal pada Jumat (15/4/2022) saat berpartisipasi dalam drama penyaliban Yesus.
Seminaris bernama Sule Ambrose (25) tersebut adalah mahasiswa tahun pertama di Institut Filsafat Claratian dan mengambil kelas pastor.
Ambrose mengambil bagian dalam dram penyaliban Yesus dan diberi peran Simon Petrus, Murid Yesus, dalam drama Passion of Christ.
Baca juga:
Ketika Ambrose tampil dalam drama tersebut, dia tiba-tiba pingsan dan dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Namun, di rumah sakit tersebut dia dinyatakan telah meninggal dunia, sebagaimana dilansir Fox News.
Salah satu orang di universitas mengatakan bahwa orang-orang mengira Ambrose bercanda ketika dia pingsan.
Baca juga: Penemuan Paku Berinisial IR di Ceko Diyakini Bekas Penyaliban Yesus Kristus
Mereka mengira itu adalah bagian dari drama, menurut Vanguard, outlet berita Nigeria.
"Awalnya ketika itu terjadi, kami pikir itu lelucon, dan itu adalah bagian dari drama. Ketika dia tidak bisa bangun, kami tahu itu masalah serius dan dia dilarikan ke rumah sakit," kata orang tersebut.
Vanguard melaporkan, pihak universitas telah menangguhkan semua kegiatan Paskah sebagai akibat dari insiden tersebut.
Fox News menyebutkan, Institut Filsafat Claratian terletak di wilayah tenggara Nigeria.
Baca juga: Saat Wisatawan Terpaksa Liburan Paskah Tanpa Pakaian Ganti karena Bandara Kekurangan Staf…
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.