Video yang dirilis oleh stasiun televisi MBC itu diulas oleh YouTuber Jang Hansol di kanalnya, Korea Reomit, pada Rabu waktu setempat (6/5/2020).
Kemudian di Perancis, seorang pria berusia 43 tahun mengaku bahwa dirinya merupakan "pasien nol" di sana, yang terinfeksi virus corona pada Desember 2019.
Pekerja pasar ikan kelahiran Aljazair itu tak punya riwayat bepergian ke China, sebagaimana diwartakan Daily Mail pada Selasa (5/5/2020).
Kedua berita tersebut dapat Anda baca selengkapnya dalam kumpulan berita terpopuler global sepanjang Rabu (6/5/2020) hingga Kamis (7/5/2020).
1. Viral Video Jenazah ABK asal Indonesia di Kapal China Dilempar ke Laut
Dalam video bertajuk "Eksklusif, 18 jam sehari kerja. Jika jatuh sakit dan meninggal, lempar ke laut", kanal YouTube MBC memberitakan jenazah ABK Indonesia yang dilempar ke laut dari kapal China.
Dalam video itu, disebutkan MBC mendapatkan rekaman tersebut setelah kapal kebetulan tengah bersandar di Pelabuhan Busan.
Pada awalnya, pihak televisi tidak bisa memercayai rekaman tersebut. Apalagi ketika hendak dilakukan pemeriksaan, kapal itu disebutkan sudah kembali berlayar.
Bagaimana kronologi peristiwa mengenaskan ini terjadi? Anda dapat membaca selengkapnya di sini.
2. Pria Ini Mengaku "Pasien Nol" Virus Corona di Perancis
Amirouche Hammar memutuskan untuk mengungkapkan jati dirinya setelah pihak rumah sakit memberi tahu, mereka melakukan tes ulang dan menemukan sampelnya positif di 27 Desember.
Kepada BFMTV, Hammar mengisahkan semua berawal ketika dia menderita sakit dada "yang sangat serius". Dokter sempat bingung sebelum mendiagnosanya dengan infeksi paru-paru.
Lantas bagaimana penuturan Hammar selengkapnya dan bagaimana tanggapan WHO? Anda bisa membacanya di sini.
3. WHO Minta Negara-negara di Dunia Investigasi Kasus Awal Covid-19
Badan Kesehatan Dunia (WHO) pada Selasa (5/5/2020) meminta negara-negara di dunia untuk menginvestigasi kasus awal Covid-19 yang mencurigakan seperti yang terjadi di Perancis.
Dilansir dari Reuters, sebuah rumah sakit di Perancis yang melakukan uji ulang sampel dari pasien pneumonia menemukan bahwa rumah sakit itu rupanya telah merawat pasien Covid-19 pada 27 Desember 2019.
Lalu bagaimana instruksi WHO selengkapnya? Anda bisa membacanya di sini.
4. Trump Sebut Keputusan Bush soal Perang Irak adalah yang Terburuk dalam Sejarah Amerika
Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump pada Senin (4/5/2020) mengatakan bahwa dia dipilih adalah satu-satunya alasan AS tidak akan berperang dengan Korea Utara.
Dia bahkan mengatakan bahwa keputusan mantan Presiden George W Bush dalam menyerang Irak merupakan keputusan terburuk dalam sejarah Amerika.
Bagaimana komentar Trump selengkapnya? Anda bisa membacanya di sini.
/global/read/2020/05/07/053155070/populer-global-video-jenazah-abk-indonesia-dilempar-ke-laut-pasien-nol