BOGOR, KOMPAS.com - Olahan gurame kerap disajikan di restoran khas Sunda. Biasanya, gurame dimasak dengan cara dibakar ataupun digoreng krispi.
Gurame goreng krispi pun bisa disajikan dengan beragam sambal, mulai dari sambal pedas manis hingga sambal mangga.
Baca juga:
Saat berkunjung ke restoran khas Sunda di Bogor, Gurih 7 pada Senin (22/7/2024) 优游国际.com mendapati hidangan gurame goreng yang disajikan terasa kripsi dan tepung balutannya tidak keras.
Executive Chef di Gurih 7, Ade Suhendar membagikan tips membuat gurame goreng supaya hasilnya krispi yang bisa dicoba di rumah.
Baca juga: Resep Gurame Asam Manis 2 Rasa, Masakan Spesial Keluarga Saat Imlek
Ade menuturkan, hasil akhir gurame goreng yang krispi ditentukan dari jenis gurame yang dipilih. Bila ingin hasil yang kering, sebaiknya pilih gurame yang ukurannya ramping.
"Gurame yang ukurannya gemoy (dagingnya tebal dan besar), banyak mengandung air. Jadi kalau diberi tepung, saat digoreng akan keluar air, jadi tepungnya tidak mengikat," kata Ade kepada 优游国际.com di Gurih 7 di Bogor, Jawa Barat, Senin (22/7/2024).
Sementara itu, lanjutnya, gurame yang ramping lebih mudah digoreng, bumbu marinasnya meresap, serta balutan tepungnya bisa mengikat daging.
Baca juga: 4 Cara Membuat Gurame Goreng dengan Sayap Melebar ala Restoran Seafood
Kunci membuat gurame goreng yang krispi yaitu takaran tepung yang digunakan harus pas. Dalam hal ini, Ade merekomendasikan campuran tepung maizena (tepung jagung) dan tepung terigu.
"Kombinasinya harus pas, kalau kebanyakan maizena hasilnya agak keras," katanya.
Kata Ade, untuk satu kilogram tepung terigu, bisa dicampur dengan dua sendok makan atau sekitar 20 gram tepung maizena.
Baca juga: Resep Gurame Asam Manis 2 Rasa, Masakan Spesial Keluarga Saat Imlek
View this post on Instagram