KOMPAS.com - Spikoe merupakan salah satu oleh-oleh khas Surabaya populer. Bolu biasa dibuat berlapis dengan rasa vanila dan cokelat.
Namun, pada resep spikoe yang satu ini, semuanya menggunakan adonan cokelat dengan topping irisan kacang almond di atasnya.
Simak resep spioke mengembang tanpa emulsifier dari buku "" (2023) oleh Vanessa Maria Aprinia Noya terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga:
Bahan
- 6 butir putih telur
- 12 butir kuning telur
- 60 gram tepung pro rendah
- 5 gram maizena
- 100 gram gula pasir
- 10 gram susu bubuk
- 30 gram kismis
- 100 gram mentega
- 1 sdm pasta vanilla
Cara membuat spikoe cokelat almond
- Panaskan oven terlebih dahulu dengan api atas bawah hingga suhu 170 derajat celsius. Oles loyang berukuran 18x18x4 cm dengan mentega kemudian lapisi dengan baking paper.
- Mikser butter dengan kecepatan tinggi sampai mengembang ringan dan pucat lebih kurang 7-8 menit. Masukkan pasta cokelat, mikser sebentar hingga tercampur rata. Sisihkan.
- Mikser telur dan gula hingga mengembang, kental, dan berjejak lebih kurang 7-8 menit. Masukkan bahan tepung terigu, maizena, dan cokelat bubuk sambil diayak di atas adonan. Mikser dengan kecepatan rendah sampai tercampur dengan rata.
- Masukkan adonan ke dalam mentega kocok secara bertahap. Aduk balik sampai rata dan habis. Tuang ke dalam loyang hingga ratakan. Topping almond di atasnya.
- Masukkan ke dalam oven suhu 170 derajat celsius, api atas bawah lebih kurang 18-20 menit. Keluarkan dari loyang dan biarkan dingin.
Buku "" (2023) oleh Vanessa Maria Aprinia Noya terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.
View this post on Instagram
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.