优游国际

Baca berita tanpa iklan.

[HOAKS] Kapal Karam Sebabkan Kendaraan dan Penumpang yang Dibawa Tenggelam

优游国际.com - 21/04/2025, 10:01 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi 优游国际.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Di media sosial beredar video yang memperlihatkan sebuah kapal bermuatan kendaraan sedang karam.

Dalam video, terlihat sejumlah mobil di dalam kapal yang karam itu ikut tenggelam, sedangkan penumpang kapal mengapung di laut.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta 优游国际.com, video itu adalah hasil manipulasi artificial intelligence (AI). Konten itu merupakan informasi keliru atau hoaks.

Narasi yang beredar

Video kapal pengangkut mobil tenggelam di laut dibagikan oleh akun Facebook dan , serta akun Instagram pada April 2025.

Berikut narasi yang dibagikan:

Detik-detik kapal pembawa penumpang dan kendaraan tenggelam di tengah laut, kamase banyaknya mobil ikut tenggelam

Video kapal tenggelam ini adalah hasil manipulasi AIScreenshot Video kapal tenggelam ini adalah hasil manipulasi AI

Penelusuran 优游国际.com

Tim Cek Fakta 优游国际.com menelusuri video tenggelamnya kapal pengangkut mobil tersebut dengan teknik reverse image search menggunakan Google Lens.

Namun, tidak ditemukan pemberitaan apa pun yang mencantumkan video tersebut.

Selain itu, tidak ada informasi mengenai waktu dan lokasi kejadian dalam unggahan. Hal ini membuat penelusuran fakta mengalami kendala untuk mengklarifikasi informasi dalam video.

Akun Instagram yang mengunggah video itu mencantumkan "Makassar" pada namanya. Akan tetapi, tidak ada pemberitaan mengenai kapal tenggelam di Makassar.

Kemudian, 优游国际.com mencermati video tersebut dan menemukan sejumlah kejanggalan yang mengindikasikan bahwa konten itu dihasilkan perangkat AI.

Hoaks, kejanggalan yang mengindikasikan video ini dihasilkan perangkat AIScreenshot Hoaks, kejanggalan yang mengindikasikan video ini dihasilkan perangkat AI

Pertama (1), mobil-mobil yang berada di dek kapal tampak tidak bergerak sama sekali meski kapal limbung dan tenggelam. Normalnya, muatan kapal akan bergerak atau bergeser.

Selanjutnya (2), penumpang yang mendadak muncul dari dek kapal dan merosot ke air. Awalnya hanya terlihat seorang penumpang, tetapi tiba-tiba muncul beberapa orang.

Saat diuji menggunakan tool pendeteksi konten buatan AI, hasilnya memperlihatkan bahwa gambar hasil tangkap layar dari video itu memiliki probabilitas 80,1 persen merupakan manipulasi AI.

Probabilitas ini bisa lebih tinggi jika video atau foto yang diunggah tidak mengalami modifikasi tambahan.

Tangkapan layar dari video memperlihatkan konten kapal karam itu merupakan buatan AI dengan probabilitas 80,1 persen.Tangkap layar Hive Moderation Tangkapan layar dari video memperlihatkan konten kapal karam itu merupakan buatan AI dengan probabilitas 80,1 persen.

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta 优游国际.com, video kapal karam dan mobil yang diangkut ikut tenggelam merupakan konten hoaks.

Video itu bukan kejadian asli, tetapi hasil manipulasi perangkat AI. Hal ini terlihat dari sejumlah kejanggalan yang tampak pada video tersebut dan hasil pendeteksi AI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

INFOGRAFIK: Hoaks Menag Sebut Uang Zakat dan Infak Digunakan untuk Bangun Masjid di IKN

INFOGRAFIK: Hoaks Menag Sebut Uang Zakat dan Infak Digunakan untuk Bangun Masjid di IKN

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Roy Surya Ditahan Polisi Terjadi 2022, Bukan 2025

[KLARIFIKASI] Video Roy Surya Ditahan Polisi Terjadi 2022, Bukan 2025

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Tautan untuk Dapat Kompensasi Pertamax Oplosan Rp 1,5 Juta dari Pertamina

[HOAKS] Tautan untuk Dapat Kompensasi Pertamax Oplosan Rp 1,5 Juta dari Pertamina

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Penangkapan Pelaku Penjual Ginjal oleh Polisi Kamboja dan TNI

[HOAKS] Penangkapan Pelaku Penjual Ginjal oleh Polisi Kamboja dan TNI

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Kemenangan Timnas Korut atas Indonesia di Piala Asia U-17 Dibatalkan

[HOAKS] Kemenangan Timnas Korut atas Indonesia di Piala Asia U-17 Dibatalkan

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Inul Daratista Meninggal | Jet Rusia Tiba di Biak

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Inul Daratista Meninggal | Jet Rusia Tiba di Biak

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Waspada Hoaks E-Toll Gratis Senilai Rp 500.000 dari Jasa Marga

INFOGRAFIK: Waspada Hoaks E-Toll Gratis Senilai Rp 500.000 dari Jasa Marga

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Akun Facebook Tawarkan Undian Berhadiah dari Bank NTB Syariah

[HOAKS] Akun Facebook Tawarkan Undian Berhadiah dari Bank NTB Syariah

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Kapal Karam Sebabkan Kendaraan dan Penumpang yang Dibawa Tenggelam

[HOAKS] Kapal Karam Sebabkan Kendaraan dan Penumpang yang Dibawa Tenggelam

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Artikel Media Online Beritakan Jokowi Sebut Ijazahnya Hilang

[HOAKS] Artikel Media Online Beritakan Jokowi Sebut Ijazahnya Hilang

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Salah Konteks, Video Ini Bukan Penjagaan di UGM Saat Demo Ijazah Jokowi

[KLARIFIKASI] Salah Konteks, Video Ini Bukan Penjagaan di UGM Saat Demo Ijazah Jokowi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Jet Tempur Rusia Tiba di Biak, Papua

[HOAKS] Video Jet Tempur Rusia Tiba di Biak, Papua

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Konten Satire Remaja Florida Disengat Tawon 600 Kali

[KLARIFIKASI] Konten Satire Remaja Florida Disengat Tawon 600 Kali

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Video Perlihatkan Atraksi Hiburan di Bangkok, Bukan Penyiksaan TKI di Kamboja

INFOGRAFIK: Video Perlihatkan Atraksi Hiburan di Bangkok, Bukan Penyiksaan TKI di Kamboja

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Inul Daratista Meninggal Dunia pada 16 April 2025

[HOAKS] Inul Daratista Meninggal Dunia pada 16 April 2025

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau