KOMPAS.com - Unggahan dengan narasi adanya pemberian bantuan atau kuis berhadiah banyak beredar di media sosial. Setelah dicek, unggahan itu mencurigakan bahkan diindikasi sebagai modus penipuan.
Modus penipuan dengan cara memberikan hadiah kerap memanfaatkan nama pengusaha. Salah satu nama yang digunakan adalah Jusuf Hamka.
Pada Maret 2025, beredar unggahan dengan klaim yang menyatakan Jusuf Hamka akan memberikan bantuan Rp 50 juta. Syaratnya, mereka yang tertarik diminta ikut kuis susun kata.
Saat ditelusuri, pernyataan yang disampaikan dalam video itu tidak sinkron dengan gerak bibir Jusuf Hamka. Video itu kemudian diketahui sebagai hasil manipulasi.
Faktanya, video asli berasal dari unggahan di kanal YouTube Jusuf Hamka. Dalam video itu, tidak ada penawaran bantuan Rp 50 juta atau kuis berhadiah.
Jusuf hanya menyampaikan motivasi dan bercerita bagaimana dirinya meraih kesuksesan.
Video itu juga terdeteksi dihasilkan AI, dengan probabilitasnya mencapai 99,9 persen. Simak penelusuran faktanya dalam infografik berikut ini:
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.View this post on Instagram