KOMPAS.com - Bawang goreng khas Indonesia menjadi kondimen atau bahan pelengkap makanan terbaik di dunia versi Taste Atlas.
Taste Atlas memperbarui peringkat bahan pelengkap makanan terbaik di dunia pada 15 November 2024.
Adapun, Taste Atlas adalah situs mengenai ensiklopedia kuliner berisi cita rasa, bahan-bahan, hidangan, dan restoran autentik seluruh dunia.
Baca juga: Bagaimana Cara agar Tidak Menangis Saat Memotong Bawang?
Dikutip dari laman Taste Atlas, bawang goreng adalah pelengkap makanan tradisional Indonesia dan menduduki peringkat satu para rangking ini.
Kondimen ini dibuat dengan mengiris bawang merah hingga tipis-tipis, lalu digoreng di minyak panas hingga teksturnya menjadi renyah dan berwarna keemasan.
Bawang goreng ini mempunyai cita rasa tersendiri yang digambarkan sedikit pahit dan cukup gurih.
Setelah disiapkan, bawang goreng biasanya akan disimpan dalam stoples kedap udara agar renyahnya bisa bertahan lama dan dapat dikonsumsi di kemudian hari.
Bahan ini biasa ditaburkan di atas berbagai masakan Indonesia seperti nasi goreng, sate ayam, bakso, semur, dan sop buntut.
Meski begitu, bawang goreng bisa dikonsumsi langsung sebagai camilan dan dapat dibeli di sebagian besar supermarket dan pasar tradisional.
Baca juga: Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi
Lebih lanjut, kecap manis khas Indonesia juga masuk ke dalam peringkat 20 besar pelengkap makanan terbaik dunia.
Bahan khas Indonesia lainnya, serundeng juga menjadi salah satu pelengkap makanan terbaik dunia dengan menduduki peringkat 41.
Ini rincian 50 besar peringkat pelengkap makanan terbaik di dunia versi Taste Atlas:
Baca juga: Alasan Anda Mengeluarkan Air Mata Saat Memotong Bawang Merah
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita ÓÅÓιú¼Ê.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.