KOMPAS.com - Teh adalah minuman herbal yang populer dan banyak digunakan untuk menyembuhkan beberapa jenis penyakit, seperti flu dan demam.
Diketahui, ada banyak jenis teh, mulai dari teh hijau, teh hitam, teh putih, dan oolong.
Meskipun sebagian besar teh aman untuk diminum dalam jumlah sedang, beberapa jenis teh dapat menimbulkan efek samping yang berbahaya.
Beberapa ahli juga berpendapat bahwa ada beberapa jenis teh yang tidak sehat untuk dikonsumsi.
Lantas, apa jenis teh yang tidak sehat untuk diminum?
Baca juga: 4 Teh untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi, Direkomendasikan Ahli Diet
Kebanyakan orang menganggap teh sebagai minuman sehat, tetapi tidak semua teh sama khasiatnya.
Berikut lima jenis teh yang tidak sehat untuk tubuh dan potensi efek samping yang ditimbulkan:
Orang-orang percaya bahwa minuman ini dapat membantu mengobati beberapa kondisi kesehatan, termasuk alergi, bronkitis, diare, dan artritis reumatoid.
Meskipun diklaim memiliki manfaat yang baik, namun teh comfrey bisa menjadi minuman berbahaya karena mengandung racun tanaman yang disebut alkaloid pirolizidin.
Efek samping dari teh comfrey bisa terjadi jika tanaman comfrey dikonsumsi secara oral.
Pasalnya, senyawa tersebut dapat merusak sel hati dan menyebabkan sindrom obstruksi sinusoidal. Kondisi ini terjadi ketika pembuluh darah di hati tersumbat dan dapat dengan cepat menyebabkan gagal hati akut.
Faktanya, banyak negara telah melarang atau membatasi penjualan teh comfrey dan kapsul oral karena risiko kerusakan hati.
Untuk itu, hindari membeli teh yang mengandung comfrey, dan jangan menyeduh daun comfrey untuk membuat teh buatan sendiri.
Baca juga: Terlalu Banyak Minum Teh dan Kopi, Ini Efek Overdosis Kafein
Teh detoks adalah salah satu minuman yang banyak dipromosikan di media sosial sebagai cara mudah untuk meningkatkan kesehatan dan menurunkan berat badan.