优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Profil Vaksin Novavax yang Diklaim Efektif 89,3 Persen Cegah Covid-19

Selain itu, suntikan Novavax menjadi yang pertama menunjukkan efektivitas terhadap varian baru virus corona yang ditemukan di Inggris dan Afrika Selatan.

Melansir The Guardian, (29/1/2021) Inggris telah mendapatkan 60 juta dosis vaksin Novavax, yang akan diproduksi di wilayah Teesside, Inggris.

Apabila mendapatkan persetujuan penggunaan darurat oleh Badan Pengatur Produk Obat dan Kesehatan (MHRA), dosis tersebut diharapkan akan diberikan pada paruh kedua tahun ini dan digunakan dalam program vaksinasi nasional.

Uji coba fase 3

Vaksin Novavax menjadi yang kedua memasuki uji coba skala besar di Inggris, setelah vaksin yang dikembangkan AstraZeneca dan Universitas Oxford.

Dikutip dari BBC, perusahaan AS itu telah mengumumkan hasil uji coba terakhir atau fase 3 di Inggris yang melibatkan 15.000 orang, dengan efektivitas menunjukkan 89,3 persen.

Uji coba dilakukan bersama dengan Satgas Vaksin Pemerintah Inggris.

Disebutkan hampir 4.000 orang dalam penelitian atau sekitar 27 persennya berada dalam kelompok paling berisiko, yaitu berusia di atas 65 tahun.

Hasil uji coba

Separuh dari kasus Covid-19 dalam uji coba diidentifikasi sebagai penyebab varian baru yang muncul di wilayah Kent, yaitu mutasi B117.

Adapun separuh dari sukarelawan lainnya yang terlibat diberi plasebo.

Sementara di antara peserta dalam uji coba, terdapat enam kasus gejala Covid-19 pada orang yang diberi vaksin dan 56 pada orang yang tidak diberikan vaksin.

"Kemanjuran yang ditunjukkan terhadap varian yang muncul juga sangat menggembirakan. Ini adalah pencapaian luar biasa yang akan memastikan kami dapat melindugni individu di Inggris dan seluruh dunia dari virus ini," ujar Ketua Satgas Pemerintah Inggris, Clive Dix.

Tentang vaksin Novavax

Perusahaan vaksin Novavax yang berbasis di Maryland, Amerika Serikat, mengembangkan vaksin virus corona berbasis protein yang disebut NVX-CoV2373.

Dikutip dari laman resmi Novavax, NVX-CoV2373 merupakan protein yang direkayasa dari urutan genetik SARS-CoV-2, penyebab penyakit Covid-19.

NVX-CoV2373 dibuat menggunakan teknologi nanopartikel rekombinan Novavax untuk menghasilkan antigen yang berasal dari protein lonjakan virus corona (S) dan ditambahkan dengan Matrix-M berbasis saponin.

Meski berasal dari urutan genetik SARS-Cov-2, NVX-CoV2373 mengandung antigen protein yang dimurnikan dan tidak dapat bereplikasi, serta tidak bisa menyebabkan infeksi Covid-19.

Vaksin tersebut menghasilkan antibodi dalam jumlah yang sangat tinggi dalam uji klinis awal.

Pembuatan dan cara kerja

Untuk membuat vaksin Novavax, dikutip dari The New York Times, Kamis (31/12/2020), para peneliti memulai dengan gen spike yang dimodifikasi.

Mereka memasukkan gen tersebut ke dalam virus yang berbeda, yang disebut baculovirus, dan membiarkannya menginfeksi sel serangga.

Sel yang terinfeksi menghasilkan protein lonjakan yang secara spontan bergabung bersama untuk membentuk lonjakan, seperti yang mereka lakukan di permukaan virus corona.

Metode serupa dalam menumbuhkan dan memanen protein virus telah digunakan untuk membuat vaksin berlisensi untuk penyakit, termasuk influenza dan HPV.

Apabila orang yang sudah divaksin kemudian terinfeksi virus corona, antibodi mereka dapat mengunci protein lonjakan tersebut.

Virus pun tidak dapat memasuki sel dan infeksinya akan diblokir.

Vaksin Novavax juga dapat memicu perlindungan lain dengan menghancurkan sel yang terinfeksi.

Ketika virus corona menyerang, sel yang terinfeksi meletakkan fragmen protein lonjakannya di permukaannya. Sel pembawa antigen dapat mengaktifkan jenis sel kekebalan yang disebut sel T pembunuh.

Dengan demikian, dapat mengenali sel yang terinfeksi virus corona dan menghancurkannya sebelum mereka memiliki kesempatan untuk menghasilkan virus baru.

Stok vaksin Inggris

Menteri Kesehatan Matt Hancock menuturkan, National Health Service (NHS) siap melakukan vaksinasi setelah mendapatkan persetujuan.

"Ini adalah berita positif, dan jika disetujui oleh regulator obat-obatan, vaksin Novavax akan menjadi pendorong yang signifikan untuk program vaksinasi kami dan senjata lain untuk mengalahkan virus yang mengerikan ini," ujar Hancock seperti dilansir dari BBC, 29 Januari 2021.

Secara total, Inggris telah memesan 100 juta dosis vaksin Oxford-AstraZeneca dan 40 juta vaksin Pfizer-BioNTech.

Adapun sebanyak 17 juta dosis dari vaksin Moderna, yang telah disetujui oleh MHRA pada awal Januari, diharapkan tersedia pada musim semi.

/tren/read/2021/01/29/142900165/profil-vaksin-novavax-yang-diklaim-efektif-89-3-persen-cegah-covid-19

Terkini Lainnya

Pasukan Nyamuk Serang Penumpang Pesawat IndiGo Saat di Angkasa

Pasukan Nyamuk Serang Penumpang Pesawat IndiGo Saat di Angkasa

Tren
Seperti Apa Fitur Whatsapp Terbaru 'Advanced Chat Privacy' untuk Lindungi Percakapan Sensitif?

Seperti Apa Fitur Whatsapp Terbaru "Advanced Chat Privacy" untuk Lindungi Percakapan Sensitif?

Tren
Indonesia Kirim Wakil untuk Ikuti Konklaf Pemilihan Paus, Siapa Dia?

Indonesia Kirim Wakil untuk Ikuti Konklaf Pemilihan Paus, Siapa Dia?

Tren
Kebiasaan Mager Bisa Meningkatkan Risiko Kematian Dini, Ini Penjelasan Dokter

Kebiasaan Mager Bisa Meningkatkan Risiko Kematian Dini, Ini Penjelasan Dokter

Tren
Paus Fransiskus Dimakamkan Hari Ini, Kapan Vatikan Gelar Konklaf?

Paus Fransiskus Dimakamkan Hari Ini, Kapan Vatikan Gelar Konklaf?

Tren
Ramai soal Uang Indonesia 3.1, Apakah Alat Pembayaran yang Sah? Ini Kata Peruri

Ramai soal Uang Indonesia 3.1, Apakah Alat Pembayaran yang Sah? Ini Kata Peruri

Tren
Alasan Paus Fransiskus Pilih Basilika Santa Maria Maggiore sebagai Peristirahatan Terakhirnya

Alasan Paus Fransiskus Pilih Basilika Santa Maria Maggiore sebagai Peristirahatan Terakhirnya

Tren
Daftar Seafood yang Tetap Bisa Dikonsumsi Penderita Hipertensi

Daftar Seafood yang Tetap Bisa Dikonsumsi Penderita Hipertensi

Tren
Setelah Cekcok Panas, Trump dan Zelensky Gelar Pertemuan di Roma Jelang Pemakaman Paus Fransiskus

Setelah Cekcok Panas, Trump dan Zelensky Gelar Pertemuan di Roma Jelang Pemakaman Paus Fransiskus

Tren
Trump Hadir di Pemakaman Paus Fransiskus, Duduk di Barisan Paling Depan

Trump Hadir di Pemakaman Paus Fransiskus, Duduk di Barisan Paling Depan

Tren
Doa Terakhir dari Para Kardinal untuk Paus Fransiskus

Doa Terakhir dari Para Kardinal untuk Paus Fransiskus

Tren
Ilmuwan Temukan Fakta tentang Mind-Blanking, Ketika Pikiran Mandek Sesaat

Ilmuwan Temukan Fakta tentang Mind-Blanking, Ketika Pikiran Mandek Sesaat

Tren
Gempa Berkekuatan M 6,1 Guncang Ekuador, 710 Orang Terdampak

Gempa Berkekuatan M 6,1 Guncang Ekuador, 710 Orang Terdampak

Tren
Benarkah Minum Teh Setelah Makan Buruk bagi Kesehatan? Ini Penjelasan Dokter

Benarkah Minum Teh Setelah Makan Buruk bagi Kesehatan? Ini Penjelasan Dokter

Tren
Anak Wakil Direktur CIA Tewas saat Bertempur untuk Rusia

Anak Wakil Direktur CIA Tewas saat Bertempur untuk Rusia

Tren
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke