BANDUNG, KOMPAS.com - Bandung BJB Tandamata meraih kemenangan kelima dalam gelaran Proliga 2024 seusai mengandaskan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di kandang sendiri.
Tim kebanggaan bola voli Kota Bandung ini menang dengan skor ketat 3-2 (25-21, 17-25, 25-17, 19-25, 15-11) di Gor Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (9/6/2024).
Kemenangan itu sekaligus membuat mereka menyapu bersih dua laga kandang. Sebelumnya Bandung BJB Tandamata juga memenangi duel melawan Jakarta Popsivo Polwan.
Jalannya pertandingan, set pertama Bandung BJB Tandamata bisa mendominasi Gresik Petrokimia, meski harus dengan susah payah memenangi gim lewat skor 25-21.
Baca juga: Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Beri Kekalahan Pertama Popsivo Polwan
Pada set kedua giliran Gresik Petrokimia yang membalas dominasi tim tuan rumah. Poin tertinggal jauh Alim Suseno memilih untuk mengistirahatkan para legiun asingnya merelakan set kedua menjadi milik Petrokimia dengan skor 25-17.
Set ketiga sempat ditunda karena adanya kebocoran akibat hujan di dalam GOR Si Jalak Harupat.
Pascalaga berlanjut, Gresik Petrokimia sebenarnya bisa mengambil momentum untuk mendekatkan selisih ketinggalan.
Kendati begitu, Hanna Davyskiba dan Syelomitha menjadi aktor diraihnya poin kritis BJB untuk memenangi set kedua dengan 25-17.
Baca juga: Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata
Mentalitas Gresik Petrokimia tak gentar menghadapi tekanan suporter tim tuan rumah, pertahanan cukup apik digalang tim asuhan Risco Herlambang. Mereka bisa menangi set keempat 25-19.
Pada set penentuan pertahanan Bandung BJB membaik daripada sebelumnya, spike keras opposite Camilla Mingardi dinyatakan out dan menjadi penentu kemenangan Bandung BJB.
Usai pertandingan Alim Suseno mengaku kurang puas dengan performa pemainnya yang seperti kehilangan ritme daripada saat memberi kekalahan pertama untuk Jakarta Popsivo Polwan.
"Kalau secara permainan saya kurang puas dengan anak-anak tidak seperti kemarin saat lawan Popsivo, jauh sekali," sebut Alim.
Baca juga: Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan
Menurut dia, banyak kesalahan sendiri yang dilakukan, bahkan sempat terjadi ketegangan antar-pemain sendiri di set keempat karena salah komunikasi
"Banyak kesalahan sendiri, bola ditabrak, itu mungkin karena faktor capek bisa, faktor takut kalah, ada juga faktor tuan rumah," tuturnya.
Namun, terpenting adalah kemenangan yang bisa dibungkus Bandung BJB Tandamata guna menjaga asa mereka lolos ke final four.
Pada tiga laga sisa putaran kedua Proliga 2024, Shella Bernadetha dkk akan menghadapi Jakarta BIN, Jakarta Electric PLN, dan Jakarta Pertamina Enduro.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.