KOMPAS.com - Wakil pebulu tangkis dari China menjadi mayoritas di podium juara dalam ajang Indonesia Open 2024 yang telah rampung digelar pada Minggu (9/6/2024).
Dalam pertandingan Indonesia Open 2024, tak ada wakil Merah Putih yang berhasil mencapai babak final, nirgelar alias tanpa gelar.
Ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani menjadi wakil Merah Putih yang melaju terjauh pada Indonesia Open 2024.
Sabar/Reza menghadapi Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia) di semifinal dan berjuang hingga game point ditetapkan pada angka 27.
Mereka gagal menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang gagal mencapai babak final setelah kalah lewat dua gim langsung dengan skor 27-29, 13-21.
Adapun podium juara dominan diisi oleh wakil dari China salah satunya adalah Shi Yu Qi di sektor tunggal putra.
Baca juga: Indonesia Open 2024: Luapan Kecewa Usai Merah Putih Jauh dari Harapan...
Unggulan kedua dunia tersebut menuntaskan duel rubber game kontra Anders Antonsen (Denmark) dengan skor 21-9, 12-21, dan 21-14.
China gagal menyapu bersih gelar juara Indonesia Open setelah wakil ganda putri Korea Selatan, Baek Ha Na/Lee So Hee, mengamankan podium pertama.
Baek/Lee mengalahkan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan lewat straight game dalam waktu 57 menit dan berhasil mengantongi skor 21-17, 21-13.
Sementara itu, unggulan pertama tunggal putri, An Se-young (Korea Selatan) kalah dari Chen Yu Fei (China) lewat rubber game 14-21, 21-14, 18-21.
Baca juga: Indonesia Open: Ditonton Shin Tae-yong, An Se-young Menyesal Tak Juara
An Se-young yang ditonton oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku menyesal karena karena tidak memberikan kemenangan untuk Shin Tae-yong.
"Saya menyayangkan diri saya sendiri, padahal Shin Tae-yong sudah menonton, tetapi malah kalah, semoga Shin Tae-yong menikmati pertandingan tadi,” kata An Se-young.
Hasil Lengkap Final Indonesia Open 2024:
Tunggal Putra
Shi Yu Qi (2/China) vs Anders Antonsen (4/Denmark): 21-9, 12-21, 21-14.