优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Rumus Luas Segilima

优游国际.com - 09/03/2021, 20:49 WIB
Silmi Nurul Utami,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

Sumber ,

KOMPAS.com - Dalam geometri, segi lima atau pentagon adalah bangun datar dua dimensi yang memiliki lima sisin lurus dan lima titik sudut yang jika jumlah sudutnya adalah 540°.

Dilansir dari Tutors.com, segi lima terbentuk dari lima garis lurus yang kelimanya tidak saling memotong. Ada dua jenis segi lima dalam geometri yaitu segi lima beraturan dan segi lima tidak beraturan.

  • Segi Lima Beraturan

优游国际.com/SILMI NURUL UTAMI Bidang datar segilima

Ciri dari segi lima beraturan adalah:

  1. Memiliki lima sisi kongruen dan lima titik sudut yang kongruen.
  2. Kelima sisinya memiliki panjang yang sama.
  3. Lima sudut dalam yang kongruen yang masing-masing memiliki nilai sudut sebesar 108°.
  4. Lima sudut luar yang kongruen dengan besar sudut 72°.

Segi lima beraturan tidak memiliki sisi paralel. Sama seperti bentuk datar beraturan yang lain, satu putaran segi lima sama dengan menyelesaikan satu lingkaran penuh sehingga sudut luarnya adalah (360°)/5=72°.

Baca juga: Rumus Keliling Segilima

  • Segi Lima Tidak Beraturan

Bentuk dari segi lima tidak beraturan dapat berupa segi lima cembung atau segi lima cekung, kelima sisinya memiliki panjang yang berbeda.

优游国际.com/SILMI NURUL UTAMI Segilima tidak beraturan

Segi lima cekung memiliki ciri sudut dalamnya tidak melebihi 180°, sedangkan segi lima cembung memiliki satu sudut dalam yang besarnya lebih dari180°.

  • Cara Mencari Luas Segi Lima

Rumus untuk mencari luas segi lima beraturan adalah:

优游国际.com/SILMI NURUL UTAMI Rumus luas bidang segilima

Dengan,
L=luas segi lima
a= panjang sisi segi lima

  • Contoh soal:

Jika diketahui panjang sisi segi lima adalah 10 maka luasnya adalah:

优游国际.com/SILMI NURUL UTAMI Perhitungan luas segilima

Menurut Zoe Shekhtman dalam Socratic, tidak ada rumus untuk mencari segi lima beraturan karena bentuk segi lima bukanlah bentuk poligon yang kaku. Akan tetapi, jika diketahui panjang sisinya dan radiusnya diibaratkan lingkaran maka rumusnya adalah sebagai berikut:

L=(k×r)/2

Dengan,

k= keliling (jumlah semua sisi)
r= jari-jari lingkaran, biasanya diketahui

Dari rumus tersebut dapat disimpulkan bahwa untuk mencari luas bisa dengan menghubungkan pusat lingkaran dengan semua simpul. Basis dari rumus ini adalah sisi segi lima dan masing-masing ketinggiannya adalah jari-jari lingkaran.

Baca juga: Rumus Luas Belah Ketupat

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.

Terpopuler

1
2
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau