优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Milenial Bergaji Rp 4 Juta Dominasi Penerima KPR FLPP Kuartal I-2022

优游国际.com - 11/04/2022, 20:18 WIB
Muhdany Yusuf Laksono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Milenial dengan gaji hingga Rp 4 juta menjadi penerima terbanyak Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) Kuartal I-2022.

Sebagaimana dikutip dari situs resminya pada Senin (11/04/2022), BP Tapera telah menyalurkan Rp 5,08 triliun atau sebanyak 45.777 unit per 31 Maret 2022.

Penerima dana FLPP tertinggi didominasi Provinsi Jawa Barat sebanyak 14.864 unit atau 33,09 persen dari total penyaluran Kuartal I-2022.

Baca juga: Tahun Ini, KPR FLPP Rp 23 Triliun Dikucurkan untuk 200.000 Rumah

Sedangkan jika dilihat dari sisi pendapatan, masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dengan gaji antara Rp 3 juta–Rp 4 juta menjadi penerima tertinggi.

Yakni sebanyak 16.451 unit rumah atau senilai 35,49 persen dari total penyaluran dalam periode tersebut.

Sementara itu, masyarakat berusia 26-30 tahun (milenial) menjadi penerima tertinggi Kuartal I-2022 dengan jumlah 15.303 unit atau senilai 33,45 persen dari total penyaluran.

Adapun dari total penyaluran dana FLPP pada periode tersebut, BP Tapera telah melampaui target.

Nilainya setara dengan 20,26 persen dari total target yang ditetapkan oleh Kementerian Keuangan tahun 2022.

"Kuartal I tahun 2022, kami ditargetkan menyelesaikan 19 persen penyaluran dana FLPP dari total 226.000 unit. Alhamdulillah penyalurannya mampu melebihi target yang ditetapkan oleh Kementerian Keuangan," ujar Komisioner BP Tapera, Adi Setianto lega.

Baca juga: Perhatikan, Syarat dan Cara Mengurus KPR FLPP Terbaru 2022

Capaian tersebut disebut tidak terlepas dari dukungan 39 bank penyalur dan pengembang perumahan.

"Titik fokus kami tidak hanya banyaknya jumlah penyaluran tetapi juga kualitas bangunan dan ketepatan sasaran. Ini menjadi konsen kami sehingga kami harapkan dukungan penuh dari mitra kerja," tandasnya.

Titik fokus ini juga tidak terlepas dari kinerja yang diharapkan Kementerian Keuangan kepada BP Tapera sebagai Operator Investasi Pemerintah (OIP) yang pertama di Indonesia.

BP Tapera diharapkan mampu menjadi role model bagi investasi pemerintah lainnya yang mampu mewujudkan tujuan investasi pemerintah yang efektif, transparan, dan akuntabel serta berorientasi pada hasil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau