JAKARTA, KOMPAS.com- Pembawa acara Denny Cagur berkunjung ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru-baru ini.
Tak sendiri, Denny membawa istrinya, Shanty Denny dan anak keduanya, Fadikal Muhammad Arsya, dan anak ketiganya, Meshwa yang berumur dua bulan setengah.
Kedatangan keluarga Denny ke rumah Raffi dan Nagita untuk melihat baby Rayyanza Malik Ahmad.
Baca juga: Makan Sehari 5 Kali, Shanty Denny Turun Berat Badan 10 Kg, Kok Bisa?
Bertemu dengan Nagita Slavina, Shanty mengaku sangat senang akhirnya dikaruniai anak perempuan.
Sebab ia dan Denny sudah menanti lama kehadiran anak perempuan di tengah-tengah keluarga mereka.
"Ini dua bulan setengah mama gigi. Emaknya iseng punya anak perempuan senang banget ya Allah. Yaudah didandanin," ujar Shanty dikutip 优游国际.com di kanal YouTube ShantyDenny, Jumat (7/1/2022).
Saking senangnya punya anak perempuan, Shanty pun tak sungkan mendandani baby-nya itu dengan aksesoris bando, cincin, gelang, anting, dan kaos kaki.
"Ya Allah bulat banget, lucu," kata Nagita ikut senang.
Shanty kemudian memuji Rayyanza yang menurutnya seperti bule.
Kemudian, Shanty kembali mengungkapkan rasa senangnya ke Nagita Slavina punya anak perempuan.
"Akhirnya punya anak cewek Gi senang banget ya Allah," tutur Shanty.
Diketahui, kini Shanty dan Denny cagur memiliki tiga anak, yakni Fabian Muhammad Yahva, Arysa, dan Meshwa.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.