JAKARTA, KOMPAS.com - Stasiun televisi NET TV kembali menghadirkan drama Korea, salah satunya adalah Pinocchio.
Drakor yang dirilis pada 2014 ini dibintangi oleh Lee Jong-suk dan Park Shin-hye sebagai pemeran utama.
Ceritanya berkutat pada kisah dari keluarga Ki Ha-myung (Lee Jong-suk) yang hancur setelah ayahnya terlibat dalam sebuah tragedi kebakaran.
Baca juga: Yoona SNSD Dikabarkan Menjadi Istri Lee Jong Suk di Drama Terbaru
Ki Ha-myung pun akhirnya mengganti namanya menjadi Choi Dal-po mulai berambisi untuk menjadi seorang jurnalis.
Dalam perjalanan karirnya, ia bertemu dengan seorang wanita yang memiliki sindrom Pinocchio bernama Choi In-ha (Park Shin-hye).
Sebelum mengetahui kelanjutan kisah keduanya, tentunya Anda tidak boleh melewatkan beberapa fakta menarik dari drakor ini.
Baca juga: Sinopsis Flower Boy Next Door, Park Shin Hye Dikelilingi Tetangga Tampan
Pada umunya tokoh Pinocchio dikenal sebagai seseorang yang hidungnya bertambah panjang setiap kali ia berbohong.
Namun, drakor satu ini menyajikam sindrom yang berbeda untuk orang yang berbohong.
Sindrom unik Pinocchio yang dimiliki oleh Choi In-ha adalah wanita itu selalu cegukan setiap kali ia berbohong.
Baca juga: Rekomendasi 5 Drakor Bertema Militer, Ada Krystal f(X) dan Hyun Bin
Chemistry antara pemeran utama di drakor Pinocchio ini sungguh membekas di hati para penonton.
Lee Jong-suk dan Park Shin-hye pun dinilai sebagai salah satu pasangan yang cocok dengan beberapa adegan romantis yang mereka miliki di drakor ini.
Tak heran, para penggemar memberikan julukan Darling Couple untuk pasangan Choi In-ha dan Choi Dal-po itu.
Baca juga: Rekomendasi 4 Drakor yang Menampilkan Tokoh Vampir
Serial Pinocchio berhasil memegang tingkat popularitas yang tinggi pada masa penayangannya.
Maka, sungguh tidak mengherankan jika drakor satu ini memiliki banyak penggemar di seluruh dunia.
Salah satunya adalah China yang hak lisensi penayangan serta distribusinya dijual sebesar $280.000 per episode.
Baca juga: Rekomendasi 5 Drakor yang Tidak Memiliki Pemeran Antagonis
Masa lalu Choi Dal-po sangat berhubungan erat dengan seluruh jalan cerita yang ada di drakor ini.
Tuduhan keras yang ditujukan kepada ayahnya di masa lalu membuat Dal-po membangkitkan ambisinya sebagai seorang jurnalis.
Konflik rumit antara keluarga Choi In-ha yang ternyata menjadi dalang utama dari kehancuran keluarga Choi Dal-po menambah bumbu cerita yang semakin menarik.
Itu dia beberapa fakta menarik dari drakor Pinocchio yang akan tayang di NET TV.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.