Sidang cerai ini awalnya diagendakan dengan mendengarkan kesaksian dari babysitter atau pengasuh anak pertama Ruben Onsu dan Sarwendah yang bekerja sudah lima tahun.
Kuasa hukum Ruben Onsu, Minola Sebayang, mengatakan, sidang ditunda karena ketua majelis hakimnya ada pelatihan terorisme di Yogyakarta.
"Kami hadirkan babysitter yang sudah bekerja selama lima tahun (sebagai saksi). Hanya saja, sidang tidak dilanjutkan pada hari ini karena mendadak ketua majelis hakim dapat penugasan latihan tentang terorism di Yogyakarta," ujar Minola Sebayang, Selasa (27/8/2024).
Minola mengatakan, sidang perceraian Ruben Onsu dan Sarwendah ini dilanjutkan pekan depan.
"Sehingga tadi disampaikan di ruang persidangan sidang ditunda satu minggu sampai minggu depan, agendanya masih sama, saksi yang belum diperiksa," kata Minola.
Minola mengatakan, Ruben Onsu tidak hadir di sidang cerainya dikarenakan sudah diwakilkan olehnya.
Sementara tergugat atau Sarwendah atau pun kuasa hukumnya tidak pernah hadir di persidangan.
"Ruben tidak hadir karena kehadirannya sudah diwakili oleh kami kuasa hukum, dan oleh karena pihak tergugat sejak pertama kali tidak hadir dan kuasa hukumnya juga tidak hadir," ucap Minola.
"Jadi dilanjutkan tanpa kehadiran tergugat dan majelis hakim berpendapat tidak perlu menghadirkan Ruben Onsu karena tidak adanya mediasi, makanya sidang berjalan sepihak dari penggugat saja," tutur Minola.
Sebagai informasi, Ruben Onsu menggugat cerai Sarwendah pada 11 Juni 2024 di PN Jakarta Selatan setelah sekitar 11 tahun menikah. Ruben Onsu dan Sarwendah menikah pada 22 Oktober 2013.
Keduanya dikaruniai dua orang anak perempuan dari pernikahan ini. Ruben dan Sarwendah juga mengangkat Betrand Peto sebagai anaknya.
/hype/read/2024/08/27/152449666/sidang-perceraian-ruben-onsu-dan-sarwendah-ditunda-pengasuh-batal-bersaksi