优游国际

Baca berita tanpa iklan.

8 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur tanpa Sinar Matahari

优游国际.com - 24/04/2024, 08:00 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber

Sears mengatakan tanaman lidah mertua sebenarnya lebih suka tumbuh dalam kondisi cahaya redup, tetapi pH tanahnya penting dan harus dijaga antara 5,5 hingga 7,0 untuk pertumbuhan optimal.

Alat pengujian tanah sederhana dapat membantu Anda menentukan hal ini. 

Baca juga: Catat, Ini Tanaman Pendamping Bawang Merah yang Bisa Tumbuh bersama

Tradescantia zebrina

Ilustrasi tanaman hias Tradescantia zebrina.SHUTTERSTOCK/PHATTANUN KAEWSUWAN Ilustrasi tanaman hias Tradescantia zebrina.
Tanaman hias yang tumbuh subur tanpa sinar matahari lainnya adalah tradescantia zebrina atau dikenal sebagai tanaman inci. 

Pangborn mengatakan tanaman merambat ini tidak membutuhkan banyak sinar matahari. Namun, jika tidak mendapat cahaya, garis-garis cerah pada daun tanaman akan memudar.

"Selain warnanya yang ungu, hal lain yang membuat tanaman tradescantia zebrina unik adalah tumbuh baik dalam pot bersama tanaman lain," ucap Sears.

Dia menambahkan penting menjaga kelembapan bagian atas tanah dengan memasukkan jari Anda ketanah atau menggunakan pengukur kelembapan. 

Baca juga: 5 Penyakit yang Sering Menyerang Tanaman Mawar dan Cara Mengatasinya

Tanaman Laba-laba

Tanaman laba-laba atau spider plant menjadi pilihan untuk mereka yang tidak memiliki jempol hijau atau akses ke sinar matahari langsung.

“Tanaman laba-laba dapat tumbuh subur dalam kondisi cahaya redup dan hanya perlu disiram seminggu sekali,” imbuh Sears.

Menurut The Old Farmer's Almanac, meletakkan tanaman laba-laba di tempat panas dan terkena sinar matahari langsung dapat membakar daunnya.

Hal penting yang perlu diingat adalah meski aman dirawat di dekat anjing, kata Sears, tanaman laba-laba dapat menimbulkan halusinogen ringan bagi kucing. 

Baca juga: 5 Tanaman Invasif yang Sebaiknya Tidak Ditanam di Rumah

Philodendron daun hati 

Ilustrasi tanaman hias Philodendron heartleaf. SHUTTERSTOCK/SCISETTI ALFIO Ilustrasi tanaman hias Philodendron heartleaf.
Philodendron daun hati atau heartleaf juga menjadi tanaman hias yang tumbuh subur tanpa sinar matahari. 

Pangborn mengatakan tanaman philodendron daun hati dapat mencerahkan sudut gelap di ruang keluarga. 

Faktanya, menempatkan tanaman philodendron daun hati di tempat yang tidak terkena sinar matahari langsung adalah yang terbaik karena sinar matahari yang terik dapat menghanguskan dedaunannya.

"Tanaman hias yang tampak romantis ini akan tumbuh baik di rak atau di keranjang gantung sehingga batang merambat dan daun berbentuk hati (dapat) tumbuh anggun ke bawah," ujar Pangborn.

Tergantung penempatannya, tanaman ini sebaiknya hanya disiram setiap satu hingga dua minggu sekali. 

Baca juga: 5 Tanaman Bunga yang Tumbuh Subur di Bawah Sinar Matahari

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.

Topik Homey

Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau