Oleskan pasta pada spons yang sedikit dibasahi dan usapkan pada noda dengan cara diseka, lalu keringkan dengan kain bersih. Anda bisa melakukan hal yang sama dengan campuran air hangat dan beberapa tetes cuka putih atau sabun cuci piring.
Sebelum mengaplikasikan pembersih, Pozniak merekomendasikan melakukan tes cepat pada satu bagian saja untuk menghindari risiko perubahan warna, kehilangan warna, perubahan tekstur, serta kerutan.
Maka itu, Pozniak merekomendasikan mengoleskan pembersih pada area kecil yang tersembunyi untuk melihat tampilannya setelah dikeringkan.
Baca juga: Cara Terbaik Membersihkan Benda Berbahan Suede
Setelah seluruh perabot disemprot, gunakan kain kering untuk menghilangkan kelembapan, kemudian biarkan hingga mengering.
Setelah kering, gosok perlahan menggunakan sikat gosok lembut berbulu nilon untuk membantu menghaluskan serat serta menyikat kembali seratnya ke tempatnya sehingga bahan terasa lembut dan seperti baru.
Terakhir, cara membersihkan sofa suede adalah mengoleskan semprotan pelindung suede. Hal ini bertujuan sebagai perlindungan jangka panjang, berikan semprotan merata setidaknya satu kaki dari bahan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.