Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com - Kipas angin gantung merupakan dapat membantu mengusir panas di ruangan. Selain itu, kipas angin gantung juga dapat menjadi bagian dari dekorasi ruangan.
Namun, seiring waktu, kipas angin gantung dapat mengumpulkan banyak debu dan kotoran. Debu yang menumpuk tersebut dapat menyebar ke ruangan dan berdampak buruk pada kesehatan.
Baca juga: 5 Fakta Mengenai Kipas Angin Gantung yang Perlu Diketahui
Dilansir Reader's Digest, Mingu (7/5/2023), berikut ini langkah membersihkan kipas angin gantung yang mudah dilakukan.
Sebelum mulai membersihkan kipas, kumpulkan beberapa alat yang dibutuhkan, termasuk tangga sebagai alat yang paling penting.
Ana Andres dari Tidy Choice mengingatkan agar tidak tergoda menggunakan kursi sebagai pengganti tangga. Menurutnya, sebagian besar kecelakaan di rumah adalah orang yang terjatuh dari kursi.
Baca juga: 5 Keuntungan Memasang Kipas Angin Gantung yang Jarang Orang Sadari
Pastikan kipas angin dan bola lampu dalam keadaan mati dan kipas angin telah berhenti sepnuhnya sebelum mencoba membersihkannya.
Andres mengatakan, Anda bisa meletakkan terpal di lantai, karpet dan perabot di dalam ruangan untuk melindunginya dari debu dan kotoran yang jatuh dari kipas angin.