优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Cara Menyimpan Tepung di Dapur agar Lebih Awet dan Bebas Kutu

优游国际.com - 07/01/2023, 11:36 WIB
Aniza Pratiwi,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Tepung adalah salah satu makanan pokok di dapur yang menurut kebanyakan orang bisa bertahan lama. Meskipun secara teknis tidak mudah rusak, tepung bisa mulai membusuk saat terkena sinar matahari, oksigen, dan kelembapan.

Untuk itu, harus disimpan dengan benar agar tepung tetap segar.

Jadi, berapa lama tepung akan bertahan jika disimpan dalam kemasan aslinya?

Baca juga: Hindari Kesalahan Menyimpan Makanan di Kulkas Ini, Bikin Cepat Rusak

Ilustrasi tepung maizena. FREEPIK/AZERBAIJAN_STOCKERS Ilustrasi tepung maizena.

Dilansir Real Simple, Sabtu (7/1/2022) tepung akan menjadi buruk dalam waktu tiga bulan, yang sebenarnya tidak lama , terutama jika Anda tidak sering memasak atau memanggang dengan tepung.

Namun, ada cara menyimpan tepung yang akan meningkatkan umur simpannya secara signifikan, antara lain sebagai berikut. 

Cara menyimpan tepung

Selain akan terlihat bersih dan teratur, menyimpan tepung di wadah kedap udara juga akan membantu memperpanjang umur simpannya.

Menyimpan tepung dalam peralatan plastik kedap udara atau stoples kaca akan membuatnya tetap segar hingga 10 bulan dan menjauhkan hama seperti kutu tepung. Jika Anda memiliki alat untuk menyegel tepung, itu bisa bertahan hingga dua tahun.

Baca juga: Menyimpan Makanan Panas di Kulkas, Apakah Aman?

Meskipun ada banyak jenis tepung yang tersedia untuk dibeli, perlu diingat bahwa tepung khusus seperti tepung gandum utuh, tepung almond, dan lainnya cenderung lebih cepat kadaluwarsa daripada tepung serbaguna merek besar.

Bisakah menyimpan tepung di kulkas?

Sebagian besar jenis tepung akan bertahan hingga satu tahun di kulkas jika disimpan dengan benar.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.

Topik Homey

Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau