优游国际

Baca berita tanpa iklan.

10 Ide Dekorasi Halaman Rumah Sempit, Tetap Cantik di Lahan Terbatas

优游国际.com - 11/04/2022, 03:44 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Jika Anda memiliki halaman rumah yang sempit, Anda mungkin berpikir bahwa pilihan dekorasinya terbatas. Namun demikian, ada banyak ide dekorasi halaman rumah sempit untuk membuatnya tampak lebih luas.

Dilansir Ideal Home, Senin (11/4/2022), halaman rumah sempit mungkin memerlukan sedikit pemikiran lebih dari halaman rumah yang lebih besar, tetapi mendekorasi halaman rumah sempit memiliki banyak manfaat.

Salah satunya, halaman rumah sempit memaksa Anda menjadi lebih kreatif dan inventif. Ini seringkali malah membuat halaman rumah menjadi lebih cantik.

Baca juga: 4 Cara Simpel Mendekorasi Halaman Belakang Rumah

Ilustrasi dek di halaman rumah. PEXELS/TARYN ELLIOTT Ilustrasi dek di halaman rumah.

Nilai tambah besar lainnya adalah karena ukurannya, perawatannya sangat rendah.

Berikut beberapa ide dekorasi halaman rumah sempit yang menjadikannya tetap cantik meski lahan terbatas.

1. Vertikal

Jika Anda memiliki dinding atau pagar yang kuat, ini adalah tempat yang ideal untuk memasang rak tanaman yang ramping. Anda dapat menggunakan rak ini untuk memajang tanaman pot dan menyimpan aksesori berkebun berukuean kecil.

2. Manfaatkan teras

Anda bisa memanfaatkan teras untuk turut mempercantik halaman rumah sempit. Selain membuat dek untuk area duduk dan meletakkan pot tanaman, Anda dapat menciptakan nuansa yang ceria dengan menambahkan setumpuk bantal motif bunga sederhana dan cerah.

Baca juga: 4 Cara Memanfaatkan Pohon Mati sebagai Dekorasi di Halaman Rumah

Ide-ide teras ini tidak hanya akan membawa kegembiraan, tetapi semburan warna dengan latar belakang putih akan memberi ruang ilusi menjadi lebih besar daripada yang sebenarnya.

Pilih kursi yang sedikit lebih kecil dari biasanya untuk meningkatkan efek ini.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.

Topik Homey

Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau