JAKARTA, KOMPAS.com – Ada beragam pilihan ruang penyimpanan untuk dapur, dari laci, rak, hingga lemari atau kabinet.
Untuk kabinet, umumnya digunakan sebagai tempat penyimpanan peralatan makan seperti gelas dan piring.
Baca juga: 3 Cara Murah untuk Menyegarkan Kembali Kabinet Dapur
Selain memberi ruang penyimpanan ekstra, kehadiran kabinet dapat memperindah tampilan dapur, terlebih jika desainnya cantik serta warnanya menarik.
Namun, memilih kabinet dapur memerlukan banyak pertimbangan selain desan dan warna.
Dikutip dari , Minggu (20/3/2022), ada panduan memilih kabinet dapur yang tepat agar menjadi dekorasi fungsional yang melengkapi tampilan dapur secara keseluruhan seperti berikut ini.
Baca juga: 5 Hal yang Harus Diketahui Sebelum Memilih Kabinet Dapur
Kitchen Design Manager di Jay-K Lumber, Rachael Reczenski, mengatakan perlu memperhatikan material kabinet dapur.
“Kotak kabinet biasanya dibuat dari kayu lapis, papan partikel, terkadang papan jenis Medium Density Fireboard (MDF), atau kayu solid,” ujar Reczenski.
Namun, pintu dan bingkai wajah lemari—rangka yang dipasang pada bagian depan kabinet—dibuat dengan menggabungkan kayu solid, kayu lapis, atau MDF.
Material kabinet yang dipilih dapat mempengaruhi biaya, daya tahan, dan tampilannya saat dipasang di dapur.
Baca juga: Bau dan Tidak Praktis, 5 Hal Ini Tak Boleh Disimpan di Kabinet Dapur
Kabinet berbingkai memiliki pola dan elemen yang menampilkan estetika tradioinal, klasik, atau kontemporer. Sementara itu, kabinet tanpa bingkai yang sederhana menampilkan estetika minimalis.
Pilihlah desain yang kamu suka dan sesuai dengan kebutuhan. Namun, jika berencana menjual rumah dalam waktu lima tahun ke depan, pertimbangkan desain kabinet yang saat ini sedang naik daun.
Baca juga: 4 Tips Menghilangkan Bau Apek pada Kabinet Dapur
Lapisan akhir juga menentukan kemudahan pembersihan. Lapisan satin, misalnya, lebih mudah dalam menyembunyikan noda sidik jari ketimbang lapisan matte.
Baca juga: Hindari 5 Kesalahan Mengecat Kabinet Dapur agar Awet dan Tahan Lama
Harga kabinet dapur akan beragam dari satu toko ke toko lainnya. Apakah kamu ingin kabinet yang sudah jadi atau kabinet yang secara khusus disesuaikan dengan desain yang diinginkan.
Lebih lanjut, harga kabinet juga bergantung pada pemasangan atau menyewa jasa pemasangan dari produsen.
Jika sedang menghemat pengeluaran dan kabinet masih dalam kondisi layak, perbaiki tampilannya seperti mengganti pintu jika dibutuhkan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.