JAKARTA, KOMPAS.com- Punya lahan yang tidak produktif atau terbengkalai di rumah? Kamu bisa memanfaatkannya untuk menanam aneka sayur.
Menanam tanaman sayur memiliki beragam manfaat, salah satunya mendapatkan sayur segar organik setiap saat yang bisa dikonsumsi.
Baca juga: Cara Menanam Kangkung Menggunakan Botol Bekas Minuman
Bila berniat menanam sayuran di halaman rumah, sebaiknya mencari jenis tanaman yang mudah perawatannya dan cepat panen.
Melansir dari kanal YouTube De Djoem, Rabu (4/8/2021), berikut jenis tanaman sayur yang mudah ditanam dan cepat panen yang bisa kamu coba.
Baca juga: Tidak Sulit, Ini Cara Menanam Kangkung di Rumah
Jika kamu pencinta tumis kangkung dan makanan olahan kangkung lainnya, tidak ada salahnya mencoba menanam kangkung di rumah karena tanaman ini mudah tumbuh.
Kamu sudah bisa memanen kangkung yang berumur tiga minggu dari penanaman biji, terlebih lagi kangkung bisa ditanam di media tanah maupun air menggunakan sistem hidroponik.
Baca juga: Kapan Waktu Terbaik Menyiram Tanaman Sayuran?
Bayam dapat tumbuh subur di tempat teduh, tetapi pastikan bayam masih terkena sinar matahari.
Selain luar ruangan, bayam juga dapat tumbuh di dalam ruangan dekat jendela. Jika kamu menanam bayam dalam pot, tanam di pot berukuran enam sampai delapan inci.
Baca juga: Alasan Sayuran Hidroponik Lebih Sehat, Coba Tanam di Rumah Yuk
Tanaman yang mudah panen selanjutnya ialah selada. Selada bisa ditanam secara konvensional maupun hidroponik.
Sayuran ini memiliki tekstur renyah dan rasa yang segar. Untuk mendapatkan selada segar kamu bisa menanamnya di rumah.
Baca juga: Catat, Ini 4 Sayuran yang Boleh Dimakan Kucing
Tanaman sawi hijau tidak memerlukan sinar matahari yang banyak sehingga cocok ditanam di tempat dengan intensitas cahaya matahari tiga sampai empat jam sehari.
Sayuran ini mudah tumbuh di tempat lembap dengan unsur hara yang tinggi.
Lobak memiliki sistem perakaran yang dangkal. Karena itu, lobak dapat tumbuh di wadah kecil. Tanaman Lobak bisa dipanen pada usia 24 sampai 60 hari, tergantung varietasnya.
Baca juga: Sering Dibuang, Kulit Buah dan Sayuran Ini Bisa Menyuburkan Tanaman
Hanya dalam waktu dua bulan saja, kacang polong sudah bisa dipanen. Tanaman ini sangat mudah tumbuh dan bisa tumbuh dengan subur, baik dalam tanah langsung maupun media pot.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.