JAKARTA, KOMPAS.com - Rayap atau biasa disebut anai-anai maupun semut putih adalah serangga sosial anggota infraordo Isoptera, bagian dari ordo Blattodea (kecoak) yang dikenal luas sebagai hama yang kerap datang dalam kehidupan manusia.
Umumnya rayap muncul dan bersarang di berbagai macam bahan dari kayu seperti perabotan atau kerangka rumah, sehingga kerap menimbulkan kerusakan parah yang membuat kayu rapuh, yang pada akhirnya merugikan secara ekonomi.
Untuk menyingkirkannya, biasanya perlu menggunakan bahan atau cairan khusus yang disemprotkan ke bahan kayu yang diserang oleh rayap.
Baca juga: 7 Tanaman yang Bisa Mengusir Semut di Rumah
Jika rayap yang menyerang sudah tak terkendali, biasanya orang-orang akan membutuhkan bantuan profesional untuk menjauhkan rayap dari rumah.
Namun, selain 2 cara yang disebutkan di atas, kamu bisa mengusir rayap yang bersarang di sekitaran rumahmu cukup dengan sebuah tanaman.
Dilansir beberapa sumber, Jumat (19/2/2021), berikut ini adalah beberapa tanaman yang bisa mengusir rayap yang bersarang di sekitar rumahmu.
1. Rumput vetiver
Sebagai tanaman hias, rumput vetiver bisa menjauhkan rayap dari rumahmu. Rumput Vetiver mengandung senyawa kimia yang disebut “Nootkatone”, yang dapat bekerja untuk menangkal rayap serta berbagai macam hama lainnya secara alami.
Baca juga: 5 Tanaman yang Dapat Mengusir Serangga, Apa Saja?
Dikutip dari Terminix, rumput vetiver mengandung penolak alami terhadap rayap tanah Formosa.
Rumput vetiver adalah jenis rumput tandan yang berhubungan dengan tebu dan serai.
Kamu dapat menanam rumput vetiver di sekitar area yang dipenuhi rayap di rumah atau propertimu. Dan ketika rumput vetiver ditanam, rayap akan menganggap area tersebut tidak menguntungkan.