JAKARTA, KOMPAS.com - Bunga berwarna ungu memang selalu menarik perhatian. Warna ungu yang cantik, membuat bunga tersebut terlihat menawan.
Jika berbicara mengenai bunga berwarna ungu, maka kita akan mengingat bunga lavender. Padahal, bunga berwarna ungu tidak hanya lavender.
Lantas, apa saja bunga berwarna ungu selain lavender? Dikutip dari Livingetc, Minggu (11/8/2024), berikut penjelasan selengkapnya.
Salah satu bunga berwarna ungu yang populer yaitu russian sage. Alexander Betz, seorang pakar penanaman, mengatakan bahwa bunga ini memiliki daun berwarna perak yang cantik dan menarik.
Sedangkan, bunganya berwarna ungu kebiruan yang tinggi dan runcing. Jika ingin menanam russian sage, Alexander merekomendasikan untuk menanam di tanah kering, sehingga cocok ditanam saat cuaca sedang panas.
Wisteria
Selanjutnya, ada wisteria yang juga termasuk dalam kategori bunga berwarna ungu. Kelly Funk, presiden dan CEO Jackson & Perkins, mengatakan bahwa wisteria adalah tanaman merambat yang bisa ditanam di taman.
Wisteria memiliki bunga yang harum dengan warna cerah. Bunga ini bisa mekar sepanjang musim panas.
Kelly juga mengatakan bahwa bunga ini cocok ditanam di teralis yang kokoh atau penyangga lain. Kelly juga menyarankan untuk menanam wisteria di tanah yang lembap, berdrainase baik, dan di bawah sinar matahari penuh atau teduh sebagian.
Catmint
Cat mint adalah tanaman tahunan dengan daun berwarna hijau keabu-abuan. Bunganya berwarna ungu-biru yang cantik.
Alexander menyarankan untuk menanam catmint di tanah kering dengan penyinaran matahari penuh atau teduh sebagian. Jangan lupa untuk melakukan penyiraman agar tanaman tumbuh dengan sehat.
Buddleia
Buddleia atau semak kupu-kupu juga termasuk bunga berwarna ungu yang cantik. Bunga ini cocok ditanam di taman rumah.
Selain cantik, buddleia juga bisa menarik serangga yang berperan sebagai penyerbuk. Menurut Kelly, tanaman ini memiliki tangkai bunga yang besar dan batang tebal serta kokoh, sehingga tahan terhadap cuaca.
Bunganya juga kaya nektar, sehingga aromanya harum dan disukai penyerbuk. Bunga ini cocok ditanam di bawah sinar matahari penuh.
Bunga lilac juga memiliki warna ungu yang cantik. Selain itu, bunga ini juga memiliki aroma harum yang kuat.
Untuk menanam lilac, sebaiknya gunakan media tanam berdrainase baik dengan penyinaran matahari yang cukup. Jangan lupa untuk melakukan perawatan agar pertumbuhannya maksimal.
Agastache “blue fortune”
Terakhir, bunga berwarna ungu selain lavender yaitu agastache “blue fortune”. Sekilas, bunga ini mirip seperti lavender, namun sebenarnya bukan lavender.
Bunga ini memiliki bentuk seperti sikat botol yang unik. Jika menanam agastache “blue fortune”, maka sebaiknya lakukan pemangkasan dengan rutin karena bisa memicu pembungaan.
/homey/read/2024/08/11/180000076/6-bunga-berwarna-ungu-selain-lavender-apa-saja-