优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Cara Menghilangkan Noda Air Sadah dengan Mudah, Bisa Pakai Cuka

JAKARTA, KOMPAS.com - Air sadah adalah air yang mengandung mineral tinggi. Air ini banyak digunakan untuk keperluan sehari-hari seperti mandi, memasak, mencuci pakaian, dan kebutuhan rumah tangga lainnya. 

Meski bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan, namun kandungan mineral dalam air sadah bisa menyebabkan masalah di kemudian hari. 

Salah satu masalah yang sering ditemukan yaitu munculnya noda air pada permukaan rumah. Misalnya, noda air sadah pada keran yang membuat keran menjadi kusam. 

Walaupun bisa menyebabkan masalah, noda air sadah bisa dihilangkan dengan mudah. Dikutip dari Southern Living, Rabu (3/7/2024), berikut cara menghilangkan noda air sadah dengan cepat. 

Cara menghilangkan noda air sadah menggunakan cuka

Salah satu bahan yang bisa digunakan untuk membersihkan noda air sadah yaitu cuka. Kandungan asam dalam cuka bisa mengangkat noda air sadah dengan menarik. 

Sebelum digunakan, campurkan cuka dengan air terlebih dahulu dengan perbandingan sama. Lalu, masukkan campuran air dan cuka dalam botol semprot. 

Semprotkan larutan tersebut ke kain lembut, lalu gunakan untuk membersihkan noda air sadah secara perlahan. Bisa juga menggunakan sikat atau spons untuk menggosok noda secara perlahan. 

Terakhir, bilas dengan air bersih dan keringkan permukaan yang sudah dibersihkan dengan larutan cuka. 

Cara membersihkan noda air sadah dengan jus lemon dan soda kue

Selain cuka, jus lemon juga bisa digunakan untuk membersihkan noda air sadah. Jus lemon tak hanya bisa mengangkat noda, namun juga bisa meninggalkan aroma segar yang menenangkan. 

Jus lemon bisa dicampurkan dengan soda kue, hingga membentuk pasta soda kue. Lalu, oleskan pasta ke permukaan yang bernoda dan biarkan selama beberapa menit. 

Gosok noda perlahan menggunakan sikat atau spons yang lembut. Bilas dengan air bersih dan keringkan dengan kain lembut. 

Cara menghilangkan noda sadah menggunakan penghilang noda komersial

Jika cuka, soda kue, dan jus lemon kurang efektif untuk menghilangkan noda air sadah, maka tak ada salahnya untuk mencoba menggunakan penghilang noda komersial. 

Ikuti petunjuk pemakaian pada kemasan produk. Lalu, aplikasikan pada area bernoda dan diamkan selama beberapa menit. 

Gosok perlahan dengan sikat atau spons untuk mempercepat penghilangan noda. Bilas dengan air bersih dan keringkan. 

/homey/read/2024/07/03/183500976/cara-menghilangkan-noda-air-sadah-dengan-mudah-bisa-pakai-cuka

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke