优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Tips Memilih Warna Cat Dapur Terbaik

Karena itu, menentukan warna cat dapur yang tepat sangat penting dalam membangun nada dan suasana ruangan. 

Mengingat, dapur kini tak hanya menjadi ruang memasak, tapi juga berkumpul bersama keluarga dan teman sambil menyantap makanan.

Seperti diketahui, cat mampu mengubah tampilan ruangan secara keseluruhan. Dari kuno menjadi baru atau lebih fresh serta dari gelap menjadi cerah.

Melansir dari laman Martha Stewart, Minggu (13/6/2021), berikut ini tips memilih warna cat dapur menurut sejumlah pakar cat beserta beberapa inspirasi warna cat. 

Warna alam

Jika bingung dengan warna cat apa yang paling cocok, lihatlah warna alam yang indah. Misalnya, warna biru, hijau, pasir putih, dan abu-abu kayu apung di pantai. Warna alam ini bisa jadi pilihan terbaik untuk warna cat dapur. 

Putih

Alyssa Kapito, desainer interior yang berbasis di New York City, Amerika Serikat, mengatakan putih klasik bisa menjadi pilihan warna cat dapur apabila ragu dengan cat putih. 

"Anda tidak akan pernah bosan dengannya dan itu akan selalu terasa paling bersih, bahkan ketika memiliki piring kotor di wastafel," kata Ayssa. 

Namun, hindari memilih warna yang tidak terlalu putih karena mungkin terlalu keras. "Sesuatu dengan sentuhan krem akan tampak putih, tetapi memiliki lebih banyak kehangatan."

Sinkronkan dengan gaya Anda

Beberapa ahli warna mungkin memberi tahu Anda untuk menghindari atau memilih warna tertentu di dapur. 

Namun, Erika Woelfel, pakar warna dan Vice President Layanan Warna dan Kreatif di Behr Paint, mengatakan itu semua bermuara pada visi untuk ruang dan bagaimana Anda berniat mengaplikasikannya.

"Jika Anda sering menjamu makan dan juru masak yang berani mengambil risiko, ruang netral mungkin tidak terasa menginspirasi atau memberi energi," kata Woelfel.

Akan tetapi, di sisi lain, kata Woelfel, jika Anda menggunakan dapur untuk bersantai dan melepas lelah, dapur yang cerah serta berani bisa menjadi hal mematikan. Jadi, sebaiknya pilihlah warna netral. 

Mengikuti ruangan

Faktor lain yang perlu dipertimbangkan saat memilih warna cat dapur adalah ruangan yang berdekatan.

"Sering kali dapur menjadi ruangan tersibuk di rumah sehingga menggunakan warna yang bertransisi dengan baik ke ruangan lain akan membantu menciptakan tampilan yang tertata dengan baik," ujar Andrea Magno, pakar warna dan desain di Benjamin Moore. 

Cara lain membangun kekompakan adalah mempertimbangkan mengecat atau mewarnai trim ruangan agar sesuai dengan lemari.

Pertimbangkan cahaya

Pertimbangan cahaya juga perlu diperhatikan saat memilih warna cat dapur. Jika dapur memiliki jendela, Anda perlu mempertimbangkan bagaimana cahaya alami atau buatan dapat mempengaruhi warna. 

Untuk membantu hal ini, Magno menyarankan menguji sampel cat dengan warna yang diinginkan pada potongan inti busa atau papan poster untuk membantu mengisolasi warnanya.

"Kemudian, gantung papan selama beberapa hari dan amati warnanya pada berbagai waktu dalam sehari di berbagai lokasi di seluruh ruangan,” ujarnya.

/homey/read/2021/06/13/073000676/tips-memilih-warna-cat-dapur-terbaik-

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke