优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Catat, Ini Panduan Membersihkan Setrika Uap

JAKARTA, KOMPAS.com - Berbeda dengan setrika standar, setrika uap memiliki desain dan pengoperasian yang lebih rumit. Selain itu, perawatannya pun lebih memerlukan sedikit perhatian yang ekstra agar bisa memiliki daya tahan yang lebih lama.

Beberapa model setrika uap menyertakan sistem pembersihannya sendiri, terkadang disebut sistem antikerak yang dapat membantu membersihkan bagian besi setrika dari penumpukan kerak.

Jika setrika memiliki fungsi atau fitur ini, jalankan setiap dua minggu atau sesering yang ditentukan oleh produsen.

Dilansir dari Home Guides SF Gate, Senin (1/2/2021), ada beberapa cara untuk memperpanjang umur setrika uap, berikut ini. 

Pertama, matikan setrika setelah Anda menggunakannya, cabut dan tunggu hingga benar-benar dingin. Kemudian pegang setrika dengan ujung mengarah ke bawah di atas wastafel, dan biarkan semua air yang tidak terpakai mengalir dari setrika.

Selanjutnya, oleskan deterjen cair ke kain lembab dan gosok perlahan pelat besi hingga bersih dan bilas dengan kain lembab lainnya dan keringkan dengan kain kering.

Jika sudah selesai, simpan setrika dengan keadaan duduk tegak di alasnya, bukan di atas pelat logamnya. Bungkus kabel di sekeliling setrika agar tidak menghalangi.

Sistem pembersihan diri

Namun, jika setrika dilengkapi dengan fitur pembersihan diri ada beberapa langkah untuk membersihkannya, yakni dengan mencabut steker setrika dan setel level uap ke nol, lalu isi tangki air sepenuhnya.

Kemudian sesuaikan suhu ke pengaturan tertinggi kemudian coloka setrika dan biarkan memanas. Setelah indikator suhu menyatakan bahwa setrika panas, cabut kabelnya.

Sesuaikan tingkat uap ke pengaturan pembersihan sendiri dan tahan di tempatnya. Kocok dan miringkan setrika secara perlahan hingga semua air panas dan uapnya habis melalui pelat logam, lalu setel kembali level uap ke nol.

Colokkan setrika dan panaskan hingga pelat logam mengering. Cabut steker setrika dan biarkan dingin sepenuhnya. Gosok pelat logam dengan kain kering untuk memastikannya benar-benar bersih.

/homey/read/2021/02/01/164400476/catat-ini-panduan-membersihkan-setrika-uap

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke