KOMPAS.com - Berita mengenai ada temuan baru pada kecelakaan pesawat Jeju Air, memuncaki daftar Populer Global saat ini.
Sedangkan di bawahnya, rumah kakek di China yang diapit jalan tol kini justru menjadi tujuan wisata oleh masyarakat setempat.
Berita lainnya yang banyak dibaca di kanal Global 优游国际.com adalah terkait mantan pemain tim nasional Radja Nainggolan ditangkap polisi Belgia terkait dugaan penyelundupan kokain.
Baca juga: Investigator Temukan Bulu Burung dan Darah di Kedua Mesin Jeju Air yang Kecelakaan
Selengkapnya, berikut rangkuman daftar Populer Global edisi Senin (27/1/2025) hingga Selasa (28/1/2025) pagi yang dapat disimak:
Penemuan terbaru dari penyelidikan Jeju Air jatuh, ditemukan DNA bebek di kedua mesin pesawat, menurut laporan awal pada Senin (27/1/2025).
Laporan enam halaman yang dirilis otoritas Korea Selatan sebulan usai insiden menyebutkan, kedua mesin Boeing 737-800 itu mengandung DNA dari darah itik Baikal.
Spesies itu adalah sejenis bebek migrasi yang terbang dalam kawanan besar ke Korea Selatan saat musim dingin.
Artikel selengkapnya bisa dibaca di sini.
Seorang kakek di China menolak rumahnya direlokasi untuk pembangunan jalan tol. Tetapi kini dia menyesal karena tidak menerima tawaran uang ganti rugi dari pemerintah.
Rumah dua lantai itu sekarang tingginya sejajar dengan dua lajur jalan tol.
Namun, bagaimana Huang Ping masuk ke area rumahnya?
Artikel selengkapnya bisa dibaca di sini.
Baca juga: Kakek di China Menyesal Tolak Uang Ganti Rugi, Kini Rumahnya Dikelilingi Jalan Tol
Polisi Belgia pada Senin (27/1/2025) menangkap mantan pemain tim nasional Radja Nainggolan, terkait dugaan penyelundupan kokain melalui pelabuhan Antwerp.
Nainggolan adalah salah satu dari beberapa tersangka yang ditangkap, setelah polisi melakukan serangkaian penggerebekan pada pagi hari di berbagai lokasi.
"Penyelidikan itu menyangkut dugaan impor kokain dari Amerika Selatan ke Eropa, melalui pelabuhan Antwerp, dan pendistribusiannya kembali di Belgia," kata jaksa di Ibu Kota Brussels, dikutip dari kantor berita AFP.