KOMPAS.com - Berita mantan Menteri Transportasi Singapura S Iswaran telah dimasukkan ke dalam sel berisi satu orang karena risiko keamanan dan keselamatan memuncaki daftar Populer Global kali ini.
Di bawahnya, ada berita mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte mengambil keputusan cukup mengejutkan dengan memilih maju dalam Pemilihan Wali Kota Davoa.
Berita di kanal Global 优游国际.com yang paling banyak dibaca selanjutnya, yakni terkait kisah menyentuh tentang cinta tak tergoyahkan seorang ayah rela menantang cuaca ekstrem dan berjalan kaki sejauh hampir 50 kilometer di South Carolina, AS, demi menghadiri pernikahan putrinya.
Baca juga: [POPULER GLOBAL] Aktivis Rusia Tewas Bela Ukraina | Pencurian Artefak
Untuk lebih lengkapnya, berikut rangkuman daftar Populer Global edisi Selasa (8/10/2024) hingga Rabu (9/10/2024) pagi yang dapat Anda simak:
Mantan menteri transportasi S Iswaran telah dimasukkan ke dalam sel berisi satu orang karena risiko keamanan dan keselamatan.
Risiko ini akan yang lebih tinggi jika dia ditempatkan dengan narapidana lainnya, kata Singapore Prison Service (SPS) pada Senin (7/10/2024).
Sel ini berukuran sekitar 6,9 meter persegi termasuk ruang toilet dan dia telah diberi tikar jerami dan dua selimut untuk tidur, kata SPS pada Senin malam, menanggapi pertanyaan CNA.
Baca selengkapnya di sini
Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte mengambil keputusan cukup mengejutkan dengan memilih maju dalam Pemilihan Wali Kota Davoa.
Ia telah mendaftarkan pencalonannya pada Senin (7/10/2024), untuk kemudian berkompetisi dalam pemilihan umum paruh waktu yang akan diadakan tahun depan.
Davao sendiri adalah basis dari keluarga Duterte.
Baca selengkapnya di sini
Sebuah kisah menyentuh tentang cinta tak tergoyahkan seorang ayah kepada putrinya viral dan menarik hati banyak orang.
Seorang pria menantang kondisi cuaca ekstrem dan berjalan kaki sejauh hampir 50 kilometer di South Carolina, AS, untuk menghadiri pernikahan putrinya.
Good News Movement membagikan kisah inspiratif ini, menyoroti tekad David Jones untuk datang ke upacara pernikahannya meskipun banyak rintangan yang menghadangnya.