优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Aliran Besar-besaran Pengungsi Sudan Bisa Picu Ketidakstabilan Kawasan

优游国际.com - 28/04/2023, 11:01 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Editor

Sumber ,

Penulis: VOA Indonesia

JENEWA, KOMPAS.com - Badan urusan pengungsi PBB (UNHCR) meminta negara-negara tetangga Sudan untuk tetap membuka perbatasan mereka untuk membantu orang-orang yang ingin mencari perlindungan dan keamanan.

Sejak pertempuran dimulai 15 April lalu antara pasukan militer Sudan melawan kelompok paramiliter Rapid Support Forces (RSF), alias Pasukan Dukungan Cepat, puluhan ribu warga Sudan terpaksa meninggalkan rumah mereka untuk menyelamatkan diri.

Filippo Grandi, komisioner tinggi PBB untuk urusan pengungsi, telah berkali-kali mengulangi imbauan sekretaris jenderal PBB agar aksi kekerasan segera dihentikan, dan agar seluruh pihak memilai upaya damai yang bermakna.

Baca juga: Pakar Sebut Grup Wagner Rusia Bisa Picu Konflik di Sudan

“Ini amat sangat dibutuhkan untuk mencegah terjadinya krisis pengungsi besar lain yang dapat semakin mendestabilisasi wilayah yang sudah rentan ini,” ujarnya.

Meski gencatan senjata antara kedua pihak yang bertikai telah diperpanjang, pertempuran masih dilaporkan terjadi di Khartoum dan di wilayah barat Darfur pada Kamis (27/4/2023).

Farid Aiywar, ketua delegasi Federasi Internasional Perhimpunan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah di Sudan (IFRC) menyatakan keprihatinan yang mendalam bahwa setelah hampir dua minggu pertempuran tidak ada tanda-tanda perbaikan atau semacam penurunan dalam hal pertempuran dan juga kemudahan tantangan kemanusiaan.

Ia menuturkan, “Masalah utamanya masih terkait kekurangan makanan, air, obat-obatan dan bahan bakar, serta komunikasi dan listrik yang terbatas. Di Khartoum, banyak keluarga yang terus tertahan di rumah mereka dan meminta dievakuasi.”

Baca juga: Sudan Perang, 897 WNI Sudah Dievakuasi

Akan tetapi, sebagian besar wilayah belum aman untuk mereka lalui, ungkapnya.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) melaporkan, terdapat 4.075 korban luka dan 459 korban jiwa di 25 fasilitas kesehatan yang masih tersisa, meski jumlah sebenarnya lebih dari itu, kata Nima Saeed Abid, perwakilan WHO di Sudan.

“Jumlah korban jiwa sebenarnya jauh lebih tinggi,” katanya. Ia menambahkan bahwa 32 persen fasilitas kesehatan di negara itu telah ditutup karena terkena serangan dan sebagian telah diubah menjadi markas militer.

Perwakilan IFRC Aiywar mengatakan bahwa lebih dari 40.000 sukarelawan terlatih Bulan Sabit Merah yang ditempatkan di seluruh 18 negara bagian Sudan siap mendukung layanan kemanusiaan ketika situasinya sudah membaik.

Baca juga: Dubes dan Konjen RI Sambut Evakuasi 557 WNI dari Sudan

Sayangnya, berlanjutnya pertempuran tampaknya memicu semakin banyak orang yang mengungsi ke dalam dan luar negeri, seiring semakin banyaknya orang yang mencari perlindungan keamanan.

Juru Bicara UNHCR Olga Sarrado mengatakan, badannya bekerja sama dengan erat dengan para mitra dan pemerintah di wilayah tersebut untuk menilai kebutuhan apa saja yang diperlukan para pengungsi dan meningkatkan upaya untuk membantu mereka.

“Dampak kemanusiaan krisis ini akan sangat parah,” ujarnya. Ia mencatat bahwa Sudan sendiri menampung lebih dari satu juta pengungsi dan melayani 3,7 juta pengungsi dalam negeri sebelum konflik terbaru terjadi.

“Semua operasi UNHCR di negara-negara tetangga Sudan yang terdampak oleh situasi darurat baru ini sudah lebih dulu menampung pengungsi dalam dan luar negeri dalam jumlah besar dan juga sangat kekurangan dana,” ungkapnya.

Artikel ini pernah tayang di VOA Indonesia dengan judul .

Baca juga: Sama-sama Yakin Bisa Menang, Tentara Sudan dan RSF Ogah Negosiasi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau