VATICAN CITY, KOMPAS.com - Sri Paus Fransiskus yang sangat mencintai keramaian berjanji pada Rabu (14/10/2020) untuk menjaga jarak fisik dari jemaatnya setelah sikap santai terhadap jaga jarak fisik dan sosialnya menimbulkan banyak pertanyaan.
Dikutip AFP, Paus mengatakan, "Maafkan jika saya hanya menyapa Anda semua dari kejauhan," kata Paus Fransiskus di akhir audiensi umum mingguannya di aula besar Vatikan.
"Saya ingin seperti biasa, mendekati Anda semua, menyapa Anda, tapi... lebih baik kita menjaga jarak..."
Baca juga: Paus Fransiskus Bertemu dengan Kardinal George Pell yang Bebas dari Penjara
"Saya Percaya bahwa jika kita semua, sebagai warga negara yang baik menghormati anjuran dari pihak berwenang, itu akan membantu mengakhiri pandemi ini," demikian ungkap Paus.
Paus kelahiran Argentina ini jarang tampak di publik dengan memakai masker sejak virus pertama kali melanda Italia pada bulan Februari lalu.
Dia juga tertangkap kamera beberapa kali dalam banyak pertemuan pekan ini bergurau dengan jemaatnya yang juga tidak memakai masker.
Baca juga: Santo Pelindung Internet Carlo Acutis Diberi Gelar Beato oleh Paus Fransiskus
Paus yang berusia 83 tahun dan hanya tinggal memiliki 1 organ paru sejak masa mudanya itu juga kerap mencium tangan dari para pendeta yang baru dinobatkan.
Fransiskus mengatakan bahwa begitu dia mendekati jemaatnya, "semua orang akan mendekat dan berkumpul."
“Masalahnya ada bahaya penularan. Jadi, kalau semua orang memakai masker dan menjaga jarak, kita bisa melanjutkan audiensi," ujarnya.
Baca juga: Paus Fransiskus Diminta Presiden Meksiko Minta Maaf dan Kembalikan Manuskrip Kuno Aztec
Empat Swiss Guard dinyatakan positif selama akhir pekan, kata Vatikan pada Senin lalu, tanpa merinci apakah mereka telah melakukan kontak dengan Paus.
Tiga kasus positif lainnya telah terdeteksi dalam beberapa pekan terakhir di antara penduduk dan warga Vatikan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.