KOMPAS.com - Okonomiyaki merupakan makanan khas Jepang yang terbuat dari kol, adonan tepung, dan telur.
Cara membuat okonomiyaki cukup sederhana. Ketiga bahan utama dimasak satu per satu menggunakan wajan datar atau pan.
Tekstur okonomiyaki yang sempurna umumnya lembut di bagian dalam dan sedikit renyah di bagian luar.
Namun, jika salah membuatnya, tekstur okonomiyaki bisa menjadi terlalu lembek dan kurang nikmat untuk disantap.
Sebelum membuat makanan ini, kamu bisa menyimak dua penyebab tekstur okonomiyaki terlalu lembek yang disampaikan langsung oleh Wafa Harwindo Harlan, pemilik Wakoyaki, berikut ini.
Baca juga:
Kol merupakan bahan utama untuk membuat okonomiyaki. Sayuran ini harus diiris tipis dulu sebelum dimasak di atas pan.
Kesegaran kol untuk membuat okonomiyaki menjadi penting. Wafa mengatakan, penggunaan kol yang sudah disimpan di kulkas akan memengaruhi tekstur okonomiyaki.
"Misalnya, kol sudah menginap sehari di kulkas, jadi kayak basah gitu, bikin teksturnya lembek. Jadi kan sudah dipotong-potong dan beku, teksturnya lemas juga tambah basah," jelas Wafa saat ditemui 优游国际.com, Jumat (2/11/2022).
Adonan okonomiyaki terbuat dari tepung, telur, air, dan bumbu. Campuran ini juga bisa biasa digunakan untuk membuat takoyaki.
Konsistensi adonan okonomiyaki harus tepat, tidak terlalu cair maupun kental.
Sebab, Wafa mengatakan, adonan yang terlalu cair akan menyebabkan tekstur okonomiyaki menjadi terlalu lembek.
Selain itu, jumlah adonan yang digunakan untuk membuat okonomiyaki juga memengaruhi teksturnya nanti.
Hindari menuang adonan terlalu banyak pada irisan kol karena bisa membuat masakan menjadi basah. Hasilnya, tekstur okonomiyaki terlalu lembek.
Baca juga:
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.View this post on Instagram