KOMPAS.com - Daging kurban dapat dikreasikan menjadi hidangan lebih modern dan kekinian. Salah satu sajian yang bisa dibuat ialah steak daging sapi rumahan.
Steak daging sapi ini dapat dimasak dengan saus lada hitam sederhana. Dalam penyajiannya, ditambahkan pula tumisan sayur sederhana untuk pelengkap.
Baca juga: Resep Steak Daging Sapi ala Restoran, Bisa Pakai Teflon
Berikut resep steak daging sapi rumahan mengutip dari karya Anti Aprilyanti Suganti terbitan Galang Press Media Utama.
Bahan
Bahan saus
Baca juga: Cara Membuat Brown Sauce Sederhana untuk Siraman Steak
Bahan tumisan sayur untuk pelengkap
Cara membuat steak daging sapi
1. Letakkan daging di atas talenan. Pukul-pukul menggunakan alat pemukul daging sampai pipih.
2. Ambil wadah, lumuri daging dengan lada, saus tomat, kecap manis, minyak zaitun, bawang putih, kecap inggris, garam, kaldu bubuk. Remas-remas supaya bumbunya meresap.
Diamkan selama 15 menit.
Baca juga: Cara Potong Daging untuk Steak, biar Tidak Alot dan Kering
3. Panaskan wajan antilengket yang sudah diberi minyak wijen. Masukkan daging beserta bumbunya. Masak sambil dibolak-balik agar tiap sisinya matang. Angkat.
4. Tumis sayur: Masukkan minyak zaitun, tumis kol, baby buncis, paprika merah, dan garam hingga setengah layu.
5. Sajikan steak lada hitam bersama saus dan pelengkap.
Buku karya Anti Aprilyanti Suganti terbitan Galang Press Media Utama dapat dibeli online di
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.