优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Kulkas Tak Bertuan Tersebar di New York, Isinya Makanan Donasi

优游国际.com - 10/07/2020, 21:23 WIB
Nine Fridayani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

Sumber

 

KOMPAS.com - Banyak warga New York, Amerika Serikat, kehilangan pekerjaa dan mencoba bertahan hidup. 

Berangkat dari sana, warga  kota bekerja sama menyediakan sebuah kulkas di tempat strategis. Kulkas ini berisi makanan yang bebas diambil oleh siapa saja yang membutuhkan,

“Saya pernah berada di situasi tidak mempunyai uang untuk membeli makanan. Meski kesulitan, saya tidak ingin meminta,” ungkap Laura Alvarez dikutip dari .

Baca juga: Alternatif Bungkus Makanan Mentah dan Matang Selain Kantong Plastik

“Berbagi kepada orang yang membutuhkan, tanpa menunggu diminta itu luar biasa. Orang-orang bebas datang untuk mengambil yang diperlukan, bahkan meniggalkan sesuatu untuk didonasikan," katanya. 

Alvarez, seorang seniman dan salah satu pendiri BxArts sudah menghias tiga kulkas donasi di Bronx, New York. Warga kawasan tersebut terdampak lesunya ekonomi akibat pandemi virus corona.

Gerakan ini menginspirasi warga sekitar Brooklyn untuk ikut berdonasi makanan melalui kulkas yang diletakan di jalan-jalan kota.

Seniman-seniman lainnya juga ikut melukis kulkas secara sukarela.

Baca juga: Jangan Sampai Jadi Sarang Bakteri, Ini Cara Bersihkan Kulkas

Minggu lalu saat Alvarez sedang melukis kulkas, ia melihat enam orang datang untuk mengambil makanan dari kulkas.

 

Tak lama setelahnya, orang-orang bermobil datang untuk ikut berdonasi mengisi kulkas tersebut dengan makanan.

Kulkas donasi di New York. Dok. Curbed NY/ Adela Wagner Kulkas donasi di New York.

“Ada banyak yang (mengambil) berusia lebih tua dan itu sangat menyentuh karena kita tidak tahu apa yang dialaminya,” kata Alvarez.

Kulkas donasi ini diorganisir oleh Selma Raven dan Sara Allen sejak akhir bulan Juli, setelah mereka melihat proyek serupa di Harlem.

Awal muncul kulkas donasi di New York

Gerakan ini awalnya dimulai oleh In Our Heart NYC yang diorganisir oleh Thadeaus Umpster.

Humpster awal membeli kulkas untuk menyimpan makanan program bantuan.  Akan tetapi kulkas tersebut tidak muat di apartemennya.

Sebagai gantinya, kulkas itu diletakkan di luar dan terus diisi dengan makanan donasi. Proyek itu pun akhirnya menyebar sendiri lewat sosial media.

Baca juga: Apa Itu Restoran dengan Konsep Carhops? Cikal Bakal Layanan Drive Through

Kulkas-kulkas ini menyala dengan cara dicolok ke bodega (toko kelontong kecil) dengan izin pemilik toko. 

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau