KOMPAS.com - Peluang lolos Jurusan Kedokteran pada jalur SNBP 2025 bisa didapatkan siswa kelas 12 dengan mengecek mana saja Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang punya sedikit peminat.
Saat ini Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi atau SNBP 2025 siap dibuka tanggal 4 Februari 2025 nanti.
Sehingga kurang dari seminggu pendaftaran SNBP 2025 sudah dibuka. Kamu bisa cek mana saja Jurusan Kedokteran sepi peminat di PTN se-Indonesia.
Baca juga: 7 PTN Buka Jurusan Kedokteran Jalur OSIS, Tidak Ada Tes Lagi
Jurusan Kedokteran termasuk prodi yang banyak diminati dari data SNPMB (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru) tahun sebelumnya.
Perlu diketahui siswa kelas 12, pendaftaran SNBP 2025 bisa dilakukan siswa apabila jika sudah simpan permanen akun SNPMB 2025.
Bisa dikatakan sedikit peminat, karena rata-rata PTN di bawah ini baru pertama kalinya membuka Fakultas Kedokteran.
Rata-rata FK yang dibuka di 10 PTN ini baru mulai tahun 2023 dan 2024. Sehingga, pada saat pendaftaran mahasiswa baru hanya bisa dimulai dari jalur mandiri terlebih dahulu.
Misalnya ITS (Institut Teknologi Sepuluh Nopember) dan Unesa (Universitas Negeri Surabaya) yang membuka FK tahun 2023, baru bisa membuka kuota di tahun 2024 dan 2025.
Sementara UNY (Universitas Negeri Yogyakarta), baru tahun 2025 menambahkan kuota untuk jalur SNBP.
Tahun lalu, Jurusan Kedokteran di UNY hanya bisa didaftar melalui jalur mandiri saja. Jadi, bukan karena tidak diminati calon mahasiswa baru.
Baca juga: Cek Biaya Kuliah 7 Jurusan Kedokteran PTN Jawa Timur, Ada Unair dan ITS
Meski sedikit peminat, jika dibandingkan dengan prodi saintek lainnya, jumlah peminat jurusan ini masih sangat tinggi.
Selain itu, Jurusan Kedokteran yang sudah lama ada di sejumlah perguruan tinggi negeri biasanya dipilih oleh ribuan calon mahasiswa.
Berikut daftar PTN dan UIN yang punya Jurusan Kedokteran sepi peminat beserta daya tampung tahun 2025 dilansir dari laman resmi SNPMB:
1. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)
2. Universitas Maritim Raja Ali Haji