KOMPAS.com - Tahun ini, Universitas Padjadjaran (UNPAD) mencatatkan 8 nama mulai dari dosen hingga mahasiswa dalam World’s Top 2 Percent Scientist 2024 yang dikeluarkan oleh Standford University dan Elsevier.
Dosen Unpad yang berhasil masuk dalam daftar peringkat tersebut adalah Prof. Muchtaridi, S.Si., Apt., M.Si.,Ph.D (Fakultas Farmasi), Prof. Nasrul Wathoni, S.Si., Apt., M.Si., Ph.D. (Fakultas Farmasi), Prof. Rizky Abdulah, S.Si., Apt., PhD. (Fakultas Farmasi), Prof. Dr. Eng. I Made Joni, M.Sc. (Fakultas MIPA), Prof. Dr. Unang Supratman, MS (Fakultas MIPA), Qorinah Estiningtyas Sakilah Adnani, S.ST., M.Keb., Ph.D (Fakultas Kedokteran).
Baca juga: 4 Dosen ITS Masuk Daftar Top 2 Percent Scientist in The World
Sementara itu dari mahasiswa ada Ian Huang, dokter Spesialis Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah yang merupakan lulusan Fakultas Kedokteran Unpad 2022, serta Raymond Pranata, mahasiswa Fakultas Kedokteran yang mengambil program Spesialis Penyakit Dalam.
Pemeringkatan World’s Top 2 Percent Scientist disusun berdasarkan jumlah publikasi dan seberapa sering penelitian mereka dijadikan rujukan oleh penelitian lain dari seluruh dunia.
Tercatat 150 peneliti dari Indonesia masuk ke dalam daftar peneliti bergengsi dunia ini.
Secara nasional, Unpad unggul dibanding UGM dan menempati posisi kelima dengan jumlah ilmuwan terbanyak yang masuk pada daftar tersebut.
Baca juga: 7 Dosen UGM Masuk Daftar Worlds Top 2 Percent Scientist 2024
Rektor Universitas Padjadjaran, Prof. Arief S. Kartasasmita mengapresiasi pencapaian para dosen dan mahasiswanya yang berhasil meraih World’s Top 2 Percent Scientist 2024.
Menurutnya, torehan prestasi tersebut membuktikan bahwa apa yang dilakukan oleh para pendidik dan mahasiswa Unpad sesuai dengan visi universitas. Prof. Arief S. Kartasasmita menekankan bahwa penelitian-penelitian yang telah dilakukan tidak hanya bermanfaat bagi sivitas akademika di dalam Universitas Padjadjaran, namun juga berdampak bagi perkembangan ilmu pengetahuan berskala global.
“Ini membuktikan apa yang dilakukan Unpad di bidang riset diapresiasi secara nasional dan internasional. Dengan adanya pendidik Unpad masuk ke dalam daftar ilmuwan yang berpengaruh, ini sesuai dengan visi kita bermanfaat dan mendunia. Berpengaruh itu artinya hasil risetnya dipublikasikan tidak hanya sebagai ilmu tetapi bisa mempengaruhi dan berdampak kepada perkembangan ilmu,” ujar Plt. Rektor Universitas Padjadjaran, Prof. Arief S. Kartasasmita.
Prof. Arief berharap semoga di masa depan akan ada lebih banyak lagi dosen dan peneliti Unpad yang berhasil masuk dalam daftar tersebut. Ia juga berharap semakin banyak riset Unpad yang dapat berdampak positif bagi masyarakat.
Baca juga: 13 Peneliti UI Masuk Top 2 Persen Scientist Worldwide 2024
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.