Berdasarkan verifikasi 优游国际.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.
KOMPAS.com- Beredar video yang menampilkan kiper Maarten Paes lancar berbicara dalam bahasa Indonesia.
Paes merupakan kiper kelahiran Belanda yang dinaturalisasi sebagai pemain timnas Indonesia. Ia menjadi warga negara Indonesia (WNI) setelah menjalani pengambilan sumpah di Jakarta pada 30 April 2024.
Namun, setelah ditelusuri video tersebut merupakan hasil manipulasi.
Video yang menampilkan Maarten Paes lancar berbicara dalam bahasa Indonesia muncul di media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun Facebook dan
Dalam video tersebut Paes membagikan pengalamannya ketika pertama kali bermain untuk timnas Indonesia. Berikut keterangan teks yang dituliskan:
Part II
Kiper Timnas Indonesia dan Dallas FC "Maarten Paes" berbicara dengan menggunakan Bahasa Indonesia
Paes Bangga saat berada di Stadion Utama Gelora Bung Karno
Maarteen paes sudah lancar bahasa Indonesia #maartenpaes #pssi#timnasindonesia
Tangkapan layar Facebook, video Maarten Paes lancar berbicara dalam bahasa Indonesia
Berdasarakan penelusuran yang dilakukan Tim Cek Fakta 优游国际.com, video yang menampilkan Maarten Paes identik dengan unggahan akun pada 2 Oktober 2024.
Dalam video aslinya, Maarten Paes berbicara dalam bahasa Inggris, bukan bahasa Indonesia.
Maarten Paes membagikan pengalamannya ketika untuk kali pertama memperkuat timnas Indonesia.
Tim Cek Fakta 优游国际.com kemudian mengecek suara Maarten Paes menggunakan AI Voice Detector.
Hasilnya, suara Paes berbicara menggunakan bahasa Indonesia terdeteksi dihasilkan oleh kecerdasaan buatan atau artificial intelligence (AI). Probabilitasnya mencapai 98.27 persen.
Paes sendiri sampai saat ini masih belajar bahasa Indonesia.