KOMPAS.com - Sebuah unggahan di Facebook menghadirkan narasi bahwa Presiden Prabowo Subianto bersama artis Raffi Ahmad sedang mempromosikan produk jam tangan.
Unggahan itu berupa video yang memperlihatkan Prabowo sedang bersama Raffi. Mereka sedang berbicara, seakan-akan sedang live streaming di platform media sosial.
Narasi dalam unggahan menuliskan, Prabowo dan Raffi akan membagi-bagikan jam tangan untuk merayakan kemenangan Prabowo.
Sebagaimana diketahui, Prabowo bersama Gibran Rakabuming Raka ditetapkan sebagai pemenang Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024.
Akan tetapi, konten itu dipastikan hoaks. Informasi yang disampaikan dalam unggahan itu keliru.
Faktanya, video memperlihatkan saat Prabowo live bersama Raffi Ahmad dan sejumlah artis lain, dalam masa kampanye Pilpres 2024.
Dalam video asli, Raffi memuji sosok Prabowo yang disebut sangat dicintai masyarakat saat kampanye pilpres di Bengkulu.
Tidak ada satu pun pernyataan Prabowo atau Raffi yang membagi-bagikan jam tangan. Suara dalam video itu telah dimanipulasi menggunakan AI generatif.
Simak penjelasannya melalui infografik berikut ini:
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.View this post on Instagram