KOMPAS.com - Juara Indonesia Masters 2022 Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto ditantang ganda putra Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, pada babak pertama atau 32 besar Indonesia Open 2022.
Pertemuan antara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin pada babak 32 besar diketahui berdasarkan hasil drawing Indonesia Open 2022 yang tercantum di laman BWF Tournament Software.
Dalam pergelaran Indonesia Open 2022 yang dijadwalkan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, mulai Selasa (14/6/2022), Fajar/Rian datang sebagai unggulan keenam, sedangkan Goh/Nur berstatus non-unggulan.
Hal ini membuat Fajar/Rian lebih layak diunggulkan untuk memenangi pertandingan dan melaju ke 16 besar Indonesia Open 2022.
Selain itu, Fajar/Rian juga unggul rekor pertemuan atas Goh/Nur. Mereka mampu memetik empat kemenangan dalam lima laga terakhir.
Fajar/Rian hanya menelan satu kekalahan ketika bersua Goh/Nur, yakni pada perempat final Denmark Open 2021.
Apabila benar-benar mampu memetik kemenangan atas Goh/Nur, Fajar/Rian berpeluang menyajikan duel Merah Putih bersama Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, di 16 besar Indonesia Open 2022.
Fikri/Bagas pun harus memenangi laga kontra Alexander Dunn/Adam Hall (Skotlandia) untuk mewujudkan duel Merah Putih tersebut.
Selain Fajar/Rian dan Fikri/Bagas, Indonesia memiliki lima wakil lain yang bakal bersaing di sektor ganda putra pada Indonesia Open 2022.
Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.
Di babak pertama, Marcus/Kevin selaku unggulan pertama akan melawan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.
Sementara itu, Ahsan/Hendra yang menyandang status unggulan kedua, dijadwalkan bersua ganda putra India, Krishna Prasad Garaga/Kishnuvardhan Goyd Panjala.
Di samping penampilan ganda putra, para ganda putri Merah Putih juga bakal menghiasi pergelaran Indonesia Open 2022.
Indonesia memiliki dua wakil ganda putri pada turnamen bulu tangkis level Super 1000 ini.
Kedua wakil Indonesia itu adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto.
Mereka langsung bersua lawan tangguh pada babak pertama Indonesia Open 2022.
Apriyani/Fadia bakal melawan unggulan kelima dari Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.
Sementara itu, Febby/Ribka akan bersua ganda putri Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan, selaku unggulan kedua.
Hasil Drawing Indonesia Open 2022
Tunggal Putra
Tunggal Putri
Ganda Putra
Ganda Putri:
Ganda Campuran:
/badminton/read/2022/06/13/14063518/hasil-drawing-indonesia-open-2022-fajar-rian-ditantang-ganda-putra