ÓÅÓιú¼Ê

Baca berita tanpa iklan.

Turun Lebih dari 100 Kg, Ini Rahasia Diet Miliarder India Anant Ambani

ÓÅÓιú¼Ê.com - 15/12/2024, 17:30 WIB
Laksmi Pradipta Amaranggana,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Anant Ambani merupakan putra dari miliarder asal India, Mukesh Ambani yang pernikahannya sempat menjadi sorotan publik.

Sebelum menggelar pesta pernikahan mewah itu, Anant ternyata sempat mengalami sejumlah masalah kesehatan.

Dikutip dari Hello Magazine, Rabu (17/7/2024), ia pernah menderita asma, menggunakan steroid, dan didiagnosis obesitas dengan berat badan 208 kilogram.

Setelah menjalani pola makan sehat, olahraga, dan diet yang ketat, ia berhasil menyusut berat badannya hingga 108 kilogram.

Lantas, apa rahasia diet Anant Ambani hingga berat badannya bisa turun lebih dari 100 kilogram?

Baca juga: Pesta Mewah Pernikahan Anant Ambani, Disebut Habiskan Rp 2,5 Triliun

Rahasia diet Anant Ambani

Anant memulai perjalanan penurunan berat badannya pada tahun 2014 menjelang ulang tahunnya yang ke-21.

Selama 18 bulan, ia berhasil mengurangi berat badannya hingga 108 kilogram dengan bantuan mantan petugas keamanan yang kini menjadi pelatih kebugaran selebriti, Vinod Channa.

Langkah awal Anant untuk menurunkan berat badan tidak dimulai secara ekstrem, melainkan dengan menggunakan langkah-langkah kecil yang bertahap.

Prioritas pertama dalam dietnya adalah mengatasi kebiasaan buruknya, yaitu sering makan junk food dan bergaya hidup sedenter alias kurang gerak.

Ia kemudian mengganti kebiasaan tersebut dengan mengonsumsi makanan bebas gula, tinggi protein, dan rendah karbohidrat.

Dilansir dari The Healthsite, Jumat (23/1/2023), Anant juga membatasi asupan kalori, antara 1.200-1.400 kalori per hari, dan menjalani diet rendah lemak.

Pola makan Anant Ambani sangat teratur dan mencakup banyak sayuran hijau segar, kacang lentil, kecambah, kacang-kacangan, dan produk susu.

Untuk latihan, Anant memulai secara perlahan dengan olahraga intensitas rendah, yaitu jalan kaki selama 30 menit.

Cara olahraga itu perlahan ditingkatkan menjadi jalan kaki sejauh 21 kilometer, yoga, dan latihan beban hingga lima jam per hari.

Saat menjalani penurunan berat badan, ia bahkan bisa berolahraga selama 5-6 jam setiap harinya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi ÓÅÓιú¼Ê.com
Network

Copyright 2008 - 2025 ÓÅÓιú¼Ê. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses ÓÅÓιú¼Ê.com
atau