KOMPAS.com - Pesan berisi narasi efek samping kurang minum air putih bisa menyebabkan stroke beredar masif di aplikasi pesan instan WhatsApp.
Dalam pesan berantai itu, disampaikan bahwa kebiasaan olahraga dan tidak merokok yang tidak dibarengi dengan konsumsi minum air putih bisa menyebabkan stroke.
"Dibawa olah raga rutin, tidak merokok/alkohol/begadang, baru aku tahu penyebab (stroke) yang sebenarnya adalah:
Dahaga yang berkepanjangan, kekurangan air ...!!" bunyi pesan tersebut.
Sebagai informasi, stroke adalah kondisi ketika pasokan darah ke otak mengalami gangguan sehingga tubuh mengalami kelumpuhan atau mati rasa. Hal ini menyebabkan penderita kesulitan berjalan, berbicara, dan memahami.
Stroke terjadi karena suplai darah ke otak terhalang sesuatu atau karena pembuluh darah di otak pecah. Penyakit ini bisa menyerang usia berapa pun dan menjadi salah satu penyakit paling mematikan di dunia, selain serangan jantung.
Lantas, benarkah kurang minum bisa menyebabkan stroke?
Baca juga: Berapa Banyak Air Putih yang Baik Dikonsumsi untuk Kesehatan?
Dokter spesialis jantung dan pembuluh darah di RS EMC Alam Sutera, Tangerang Selatan Berlian Idriansyah Idris mengatakan, kurang minum air putih tidak secara langsung menyebabkan terjadinya stroke.
Ia menerangkan, stroke umumnya terjadi karena penyumbatan pembuluh darah yang menyuplai ke otak atau pecahnya pembuluh darah di otak.
Stroke juga bisa disebabkan karena adanya bekuan darah yang menyumbat pembuluh darah di otak.
"Kekurangan minum air putih tidak bisa secara langsung menyebabkan stroke," kata Berlian kepada ÓÅÓιú¼Ê.com, Selasa (16/7/2024).
Kendati demikian, Berlian berkata, kekurangan minum air putih hingga menyebabkan dehidrasi akut akan meningkatkan kekentalan darah sehingga mengganggu aliran darah ke otak.
Otak kemudian akan kekurangan oksigen yang seharusnya dibawa oleh aliran darah. Kondisi ini memicu terjadinya transient ischemic attack atau stroke ringan.
Stroke ringan adalah serangan stroke yang berlangsung singkat. Gejalanya akan bertahan sementara waktu dan kemudian hilang.
Di sisi lain, kekurangan minum air putih juga menyebabkan darah mudah mengental sehingga terjadi penggumpalan darah dan berdampak pada terganggunya sistem aliran darah ke otak.