优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Prediksi Kenyamanan Suhu dan Cuaca 10 Daerah Wisata di Indonesia 25 Maret 2025

KOMPAS.com - Memasuki libur Lebaran 2025 yang sudah berlaku untuk anak sekolah sejak 21 Maret lalu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prediksi kenyamanan termal di beberapa daerah wisata di Indonesia.

Ini merupakan prediksi suhu dan cuaca di berbagai daerah di Indonesia.

Seperti diketahui, hari libur Idul Fitri 1446 Hijriah tidak hanya dinikmati saat Hari H melainkan sejak sebelum hingga sesudahnya.

Selain itu, libur nasional lain seperti Hari Raya Nyepi pun jatuh pada 29 Maret 2025. 

Apalagi, aktivitas mudik juga bisa digunakan untuk bepergian ke tempat-tempat wisata terdekat sambil menyesuaikan informasi yang disajikan oleh BMKG. 

Melalui akun Instagram resmi, BMKG mengungkap prediksi kenyamanan termal hingga indeks ultraviolet (UV) beberapa tempat wisata di Indonesia secara berkala.

Prediksi kenyamanan termal ini bisa digunakan acuan bagi masyarakat untuk memilih aktivitas di luar ruangan sesuai dengan suhu dan iklim sekitar. 

Dimulai dari 23 Maret 2025 hingga 9 April 2025, mereka akan merilis pembaruan setiap harinya.

"Tetap Nyaman Beribadah di Bulan Suci! Suhu dan kelembaban udara bisa mempengaruhi kenyamanan saat berpuasa dan beribadah. Simak prediksi kenyamanan termal di berbagai daerah agar tetap nyaman saat sahur, tarawih, dan beraktivitas!" bunyi keterangan dalam postingan terbaru @infobmkg pada Senin (24/3/2025).

Kali ini, BMKG merilis paparan mengenai kenyamanan termal 10 tempat wisata di Indonesia untuk Selasa, 25 Maret 2025.

Mereka menggunakan Temperature-humidty Index sebagai pengukuran kenyamanan berdasarkan parameter suhu dan kelembapan.

Nilai indeks kenyamanan ini dibagi menjadi dingin, nyaman, agak nyaman, dan tidak nyaman. 

Berikut prediksi kenyamanan termal 10 daerah wisata di Indonesia 25 Maret 2025:

  1. Labuan Bajo: ada di kategori agak nyaman dengan indeks kelembapan 25,5, suhu tertinggi 27,6 derajat Celcius dan suhu terendah 24,7 derajat Celcius.
  2. Wakatobi: ada di kategori agak nyaman dengan indeks kelembapan 26,9, suhu tertinggi 28,9 derajat Celcius dan suhu terendah 26,8 derajat Celciuc.
  3. Kepulauan Seribu: ada di kategori agak nyaman dengan indeks kelembapan 26,9, suhu tertinggi 28,9 derajat Celcius dan suhu terendah 26,6 derajat Celcius.
  4. Candi Borobudur: ada di kategori nyaman dengan indeks kelembapan 23,5, suhu tertinggi 28,2 derajat Celcius dan suhu terendah 21,6 derajat Celcius.
  5. Tanjung Lesung: ada di kategori agak nyaman dengan indeks kelembapan 26,6, suhu tertinggi 28,5 derajat Celcius dan suhu terendah 26,2 derajat Celcius.
  6. Mandalika: ada di kategori agak nyaman dengan indeks kelembapan 25,9, suhu tertinggi 29,1 derajat Celcius dan suhu terendah 24,8 derajat Celcius.
  7. Gunung Bromo: ada di kategori nyaman dengan indeks kelembapan 22,9, suhu tertinggi 27,8 derajat Celcius dan suhu terendah 20,9 derajat Celcius.
  8. Pulau Morotai: ada di kategori agak nyaman dengan indeks kelembapan 26,0, suhu tertinggi 28,1 derajat Celcius dan suhu terendah 25,0 derajat Celcius.
  9. Tanjung Kalayang: ada di kategori agak nyaman dengan indeks kelembapan 26,8, suhu tertinggi 29,0 derajat Celcius dan suhu terendah 26,2 derajat Celcius.
  10. Danau Toba: ada di kategori dingin dengan indeks kelembapan 20,3, suhu tertinggi 25,3 derajat Celcius dan suhu terendah 18,4 derajat Celcius.

Demikianlah prediksi kenyamanan termal di 10 daerah di Indonesia. 

/tren/read/2025/03/24/161500165/prediksi-kenyamanan-suhu-dan-cuaca-10-daerah-wisata-di-indonesia-25-maret

Terkini Lainnya

Minum Kopi Saat Hamil, Amankah? Begini Kata Dokter Kandungan...

Minum Kopi Saat Hamil, Amankah? Begini Kata Dokter Kandungan...

Tren
Dokter Urologi Beberkan Penyebab Batu Ginjal, Ini Langkah Pencegahannya

Dokter Urologi Beberkan Penyebab Batu Ginjal, Ini Langkah Pencegahannya

Tren
Mengenang Pesan Terakhir Paus Fransiskus Sebelum Wafat: Perdamaian di Gaza

Mengenang Pesan Terakhir Paus Fransiskus Sebelum Wafat: Perdamaian di Gaza

Tren
Pendaftaran UMPTKIN 2025 Dibuka, Berikut Syarat, Jadwal, dan Cara Daftarnya

Pendaftaran UMPTKIN 2025 Dibuka, Berikut Syarat, Jadwal, dan Cara Daftarnya

Tren
Kronologi Pria WN Ghana Ngamuk di Kalibata City, Lukai 2 Orang

Kronologi Pria WN Ghana Ngamuk di Kalibata City, Lukai 2 Orang

Tren
Berkaca dari Kasus Wanita di Pekanbaru, Bolehkah Debt Collector Menyita Paksa Barang Debitur?

Berkaca dari Kasus Wanita di Pekanbaru, Bolehkah Debt Collector Menyita Paksa Barang Debitur?

Tren
Cara Cetak Kartu UTBK 2025, Ini Ketentuan Kertasnya

Cara Cetak Kartu UTBK 2025, Ini Ketentuan Kertasnya

Tren
Analisis Gempa M 5,6 Sukabumi Hari Ini, Termasuk Gempa Bumi Dangkal

Analisis Gempa M 5,6 Sukabumi Hari Ini, Termasuk Gempa Bumi Dangkal

Tren
Tiga Ensiklik yang Diterbitkan Paus Fransiskus, Apa Saja Pesan di Dalamnya?

Tiga Ensiklik yang Diterbitkan Paus Fransiskus, Apa Saja Pesan di Dalamnya?

Tren
Kronologi Mahasiswa Indonesia Ditahan Imigrasi AS, Visa Tiba-tiba Dicabut

Kronologi Mahasiswa Indonesia Ditahan Imigrasi AS, Visa Tiba-tiba Dicabut

Tren
Kronologi Perseteruan Ahmad Dhani Plesetkan Nama Rayen Pono

Kronologi Perseteruan Ahmad Dhani Plesetkan Nama Rayen Pono

Tren
Profil Kardinal Kevin Farrell, Pemimpin Sementara Vatikan Usai Paus Fransiskus Meninggal

Profil Kardinal Kevin Farrell, Pemimpin Sementara Vatikan Usai Paus Fransiskus Meninggal

Tren
Nyaris Celaka, Pesawat Delta Air Lines Berisi 282 Penumpang Terbakar Sebelum Lepas Landas di Orlando

Nyaris Celaka, Pesawat Delta Air Lines Berisi 282 Penumpang Terbakar Sebelum Lepas Landas di Orlando

Tren
Cara Daftar UM-PTKIN 2025 yang Dibuka Mulai 22 April hingga 28 Mei

Cara Daftar UM-PTKIN 2025 yang Dibuka Mulai 22 April hingga 28 Mei

Tren
Ilmuwan Ungkap Penyebab Rotasi Bumi Berubah dalam 2 Dekade Terakhir

Ilmuwan Ungkap Penyebab Rotasi Bumi Berubah dalam 2 Dekade Terakhir

Tren
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke