优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Daftar Lengkap Jumlah Bonus Atlet-Pelatih Peraih Medali Olimpiade Paris 2024

优游国际.com - 14/08/2024, 19:40 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Para atlet dan pelatih peraih medali pada Olimpiade Paris 2024 dipastikan akan mendapat bonus berkat perjuangannya dalam membela Merah Putih.

Hal tersebut disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo saat menyambut atlet peraih medali emas Olimpiade 2024, yakni Veddriq Leonardo (panjat tebing) dan Rizki Juniansyah (angkat besi), di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (13/8/2024) malam WIB.

Kedatangan Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah diikuti atlet angkat besi putri, Nurul Akmal, dan atlet panjat tebing putri, Rajiah Sallsabillah, beserta para pelatih.

Dalam kesempatan tersebut, Menpora Dito menyebut jumlah bonus yang akan didapat peraih medali emas dan medali perunggu.

Baca juga: Menpora: Bonus Peraih Emas Olimpiade Rp 6 Miliar, Perunggu Rp 1,65 Miliar

"(Kemarin) Bapak Presiden (Joko Widodo) sudah mengumumkan, kebetulan bersama saya di sore-sore di IKN (Ibu Kota Nusantara). Peraih emas akan mendapatkan (bonus) Rp 6 miliar, untuk perunggu akan mendapat Rp 1,65 miliar," ucap Dito.

Menpora juga mengungkap adanya bonus bagi para pelatih yang telah berjuang membawa atletnya meraih medali pada Olimpiade Paris 2024.

Dia mengatakan bonus untuk pelatih peraih medali emas ialah Rp 2,75 miliar dan untuk pelatih yang meraih medali perunggu ialah Rp 675 juta. 

"Pelatih (peraih medali) emas Rp 2,75 miliar, pelatih (peraih medali) perunggu Rp 675 juta. Itu bonus dari Bapak Presiden," ujarnya.

Baca juga: Besaran Bonus untuk Pelatih Peraih Medali Olimpiade Paris 2024

Selain itu, Dito juga menyampaikan para atlet yang tak meraih medali, yang telah berjuang membela Merah Putih di Olimpiade 2024, juga tetap akan mendapat bonus.

"Untuk seluruh atlet dan pelatih yang tidak menerima medali, ini dalam bentuk apresiasi dan bentuk komitmen pemerintah dalam Olimpiade, kami kasih bonus juga," ujarnya. 

"Bonusnya segera diumumkan. Bonusnya pasti untuk jalan-jalan, ini bentuk apresiasi," tuturnya.

Pada Olimpiade Paris 2024, kontingen Indonesia menempati peringkat ke-39 dengan total tiga medali.

Baca juga: Presiden Jokowi Pastikan Bonus Atlet Peraih Medali Olimpiade, Ada Kenaikan

Indonesia meraih dua emas, yang masing-masing dipersembahkan Veddriq Leonardo (panjat tebing) dan Rizki Juniansyah (angkat besi).

Satu medali lainnya, yakni perunggu, berhasil diraih dari cabor bulu tangkis lewat perjuangan tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung.

Daftar Bonus Atlet-Pelatih Peraih Medali Olimpiade Paris 2024:

Atlet peraih medali emas: Rp 6 miliar

Atlet peraih medali perunggu: Rp 1,65 miliar

Pelatih peraih medali emas: Rp 2,75 miliar

Pelatih peraih medali perunggu: Rp 675 juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Kontroversi Remas Kok Atlet PB Exist, PB Djarum Ingatkan Sportivitas

Kontroversi Remas Kok Atlet PB Exist, PB Djarum Ingatkan Sportivitas

Badminton
Dugaan Andil Pelatih di Skandal Kecurangan Remas Kok di Sirnas B

Dugaan Andil Pelatih di Skandal Kecurangan Remas Kok di Sirnas B

Badminton

Liga Indonesia
Kontroversi Remas Kok Atlet PB Exist, Pengamat Minta PBSI Tindak Tegas

Kontroversi Remas Kok Atlet PB Exist, Pengamat Minta PBSI Tindak Tegas

Badminton

Liga Spanyol

Liga Indonesia

Liga Italia

Internasional
Jadwal Final Four Proliga 2025 Semarang, Duel Sengit Menuju Grand Final

Jadwal Final Four Proliga 2025 Semarang, Duel Sengit Menuju Grand Final

Sports

Liga Italia

Liga Italia

Liga Indonesia

Liga Indonesia

Liga Indonesia

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.

Mungkin Anda melewatkan ini

Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau