优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Bahaya Merokok dalam Rumah, Ini Cara Wujudkan Tempat Tinggal Bebas Asap Rokok

KOMPAS.com - Bahaya merokok dapat menyebabkan berbagai gangguan kesehatan. Bahkan, tak hanya pada perokok, tetapi juga bagi orang yang terpapar asap rokok.

Rokok hasil olahan tembakau, termasuk cerutu atau bentuk lainnya, dapat menjadi penyebab berbagai masalah kesehatan. 

Dilansir dari laman Kementerian Kesehatan (Kemenkes), kebiasaan merokok bisa meningkatkan risiko kanker laring, kanker paru-paru, sakit jantung, TBC, dan berbagai komplikasi yang berujung kematian.

Bahaya merokok tidak hanya berdampak terhadap pemakainya, melainkan juga pada orang di sekitarnya yang menghirup asap rokok tersebut atau disebut sebagai perokok pasif.

Untuk mengendalikan paparan asap rokok terhadap orang yang bukan perokok, telah banyak ditemui area-area bebas asap rokok.

Bukan hanya ruang publik, sebagai tempat berlindung paling aman, Anda sebaiknya melakukan hal yang sama dengan melarang asap rokok di rumah.

Bahaya merokok dalam rumah

Merokok di dalam rumah berbahaya dikarenakan asap rokok tidak akan hilang hingga waktu 3 jam. Residu dari asap rokok juga akan menempel pada furniture, karpet, dinding, baju, dan lainnya.

Partikel asap rokok sangat kecil sehingga mudah berpindah ruangan meskipun pintu dalam keadaan tertutup.

Selain itu, perokok musti mengerti bahwa asap rokok akan menempel di pakaian, rambut, kulit, dan lainnya, sehingga kemana pun pergi residu akan tetap terbawa.

Kecanduan merokok

Merokok bisa menyebabkan pelakunya mengalami kecanduan dan menjadi perokok berat. Efek adiktif atau kecanduan rokok dikarenakan adanya kandungan senyawa-senyawa dalam tembakau, terutama nikotin.

Dituliskan dalam laman Universitas Gadjah Mada (UGM), nikotin bisa berikatan dengan reseptor asetikolin nikotik yang terdapat pada saraf di otak.

Aktivasi terhadap saraf ini akan mengakibatkan pengeluaran dopamin, yang memberikan rasa senang, gembira, dan percaya diri.

Selain nikotin, rokok mengandung karbonmonoksida, gas beracun yang menurunkan kadar oksigen dalam darah yang bisa menurunkan konsentrasi dan menimbulkan penyakit berbahaya.

Kandungan lainnya adalah TAR, zat berbahaya bersifat karsinogeneik yang menyebabkan kanker dan berbagai penyakit lainnya.

Dalam sebatang rokok, terdapat kurang lebih 4000 senyawa kimia, di antaranya methanol, pyrene, benzopyrene, urethane, cadmium, dan dibenzacridine, yang bisa menyebabkan penyakit kanker.

Tidak hanya berbagai penyakit kanker, bahaya asap rokok, baik yang dihisap oleh si perokok maupun orang lain bisa menimbulkan berbagai gangguan kesehatan.

Gangguan kesehatan akibat asap rokok lainnya seperti rambut rontok, katarak, kulit keriput, karies, osteoporosis, gangguan pendengaran, tukak lambung, peradangan pada kulit yang sangat gatal, hingga amputasi kaki.

/sains/read/2022/08/16/073100523/bahaya-merokok-dalam-rumah-ini-cara-wujudkan-tempat-tinggal-bebas-asap

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke