优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Bunga Es dalam Freezer Menumpuk? Mungkin Ini Penyebabnya

优游国际.com - 28/10/2024, 18:04 WIB
Masya Famely Ruhulessin,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu masalah yang kerap dijumpai dalam penggunaan kulkas adalah bunga es yang menumpuk di area freezer.

Tak hanya mempersempit ruang penyimpanan, kualitas makanan yang disimpan di freezer cepat menurun dan membuat freezer cepat rusak.

Seperti dikutip dari laman Samsung Electronic, penyebab utama dari munculnya bunga es berlebih pada freezer adalah pintu kulkas yang tidak tertutup sempurna.

Pintu utama kulkas mungkin tidak menutup dengan benar karena segel pintu yang rusak atau tersangkut kain penutup kulkas.

Baca juga: Pilih Mana, Kulkas dengan Freezer Atas atau Freezer Bawah?

Selanjutnya, periksa dan singkirkan penghalang di dalam freezer yang menjadi penghalang mengapa pintu freezer untuk menutup dengan benar.

Pada kompartemen freezer terdapat ventilasi udara yang sebaiknya tidak terhalang apapun agar sirkulasi udara berjalan lancar.

Perhatikan pula barang-barang yang Anda tempatkan pada area freezer. Jangan simpan botol atau baki es tambahan yang tidak tertutup rapat.


Jika tersenggol, air di dalam botol atau baki es dapat bocor dan menyebabkan terbentuknya bunga es yang tidak diinginkan di dalam kompartemen freezer.

Cara menghilangkan bunga es di freezer adalah cabut kabel kulkas kemudian tunggu embun beku mencair.

Baca juga:

Jangan mengikis bunga es di dalamnya dengan pisau atau benda tajam lain, sebab dapat merusak freezer dan kulkas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau