优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Jalur Penyelamat di Jalan Bukan buat Nongkrong

Fasilitas tersebut dinamakan jalur penyelamat/ jalur darurat atau emergency safety area.

Jalur ini berguna untuk memastikan keamanan pengguna jalan dengan kondisi kendaraan rem blong dan bisa ditemukan di jalan nasional maupun jalan tol.

"Begitu dia blong, kalau sempat dilarikan ke situ langsung dilarikan, dibelokkan gitu," kata Purnomo saat dihubungi 优游国际.com, Selasa (18/4/2023).

Oleh karena itu, masyarakat dilarang untuk berhenti di turunan jalan atau nongkrong di jalur darurat karena sangat berbahaya.

Selain itu, pembangunan jalur darurat tidak boleh dilakukan sembarangan. Pasalnya, apabila jalur darurat dibangun dengan material aspal atau beton, mobil akan semakin melaju kencang.

Tujuan penyediaan jalur darurat adalah untuk membuat ban mobil amblas dan menghindari tabrakan dengan kendaraan di depannya.

"Tanjakannya itu 6-7 persen, panjangnya 100 meter, lebar 7 meter, bisa untuk kendaraan besar," tambah Purnomo.

Material jalur darurat terdiri dari kerikil atau pasir setebal lebih kurang 60 sentimeter yang tidak dipadati, sehingga roda mobil bisa amblas saat masuk ke dalamnya.

Kerikil atau pasir tidak akan ambruk atau longsor karena jalur darurat sebelumnya telah digali seperti pembangunan jalan pada umumnya.

/properti/read/2023/07/01/150000821/jalur-penyelamat-di-jalan-bukan-buat-nongkrong

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke