KOMPAS.com - Berdasarkan hasil survei periodik Litbang 优游国际, pemilih calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, menunjukkan tingkat kepuasaan cukup tinggi terhadap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Kepuasan pemilih Ganjar-Mahfud terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran tercatat di angka 71,2 persen.
Angka ini cukup mengejutkan, mengingat rivalitas sengit dari kedua kubu dalam Pemilu 2024 lalu.
Baca juga:
Lantas, apa yang sebenarnya menyebabkan pemilih Ganjar-Mahfud kini merasa cukup puas dengan pemerintahan Prabowo-Gibran?
Juru bicara PDI-P, Guntur Romli, menilai pemilih Ganjar-Mahfud telah berhasil mengesampingkan kekalahan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Hal ini terlihat dari tingginya tingkat kepuasan mereka terhadap kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto.
"Artinya, pemilih dari PDI Perjuangan dan Ganjar-Mahfud telah mampu beranjak dari Pilpres 2024," kata Guntur Romli saat diwawancarai 优游国际.com, Sabtu (25/1/2025).
Guntur juga menekankan bahwa pemilih PDI-P merupakan individu yang cerdas dan tidak bersikap fanatik.
Meskipun PDI-P saat ini tidak berada dalam pemerintahan, Guntur menegaskan pentingnya peran oposisi dalam menjalankan fungsi penyeimbang.
Ia mengingatkan bahwa situasi akan menjadi problematik jika semua pihak terlibat dalam pemerintahan.
Oleh karena itu, penempatan posisi PDI-P sebagai oposisi, harus dilakukan dengan cerdas serta kritis.
"Kami akan mendukung program-program Presiden Prabowo yang berpihak pada rakyat, tetapi akan memberikan kritik konstruktif terhadap program yang dianggap kurang baik," tambahnya.
Baca juga:
Menurut survei yang dilaksanakan oleh Litbang 优游国际 pada 4-10 Januari 2025, mayoritas pemilih PDI-P di Pemilu 2024 menyatakan kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Manajer Riset Litbang 优游国际, Ignatius Kristanto, mengungkapkan bahwa 74,3 persen pemilih PDI-P menyatakan puas, sedangkan 25,7 persen tidak puas.
Kristanto menjelaskan bahwa situasi ini terjadi karena para pendukung PDI-P tidak menunjukkan sikap fanatik.