KOMPAS.com – Jenazah mendiang Ricky Siahaan, gitaris band Seringai, akan disemayamkan di Rumah Duka Sentosa RSPAD, Jakarta Pusat, sebelum dimakamkan di San Diego Hills, Karawang Barat.
Informasi jadwal persemayaman dan pemakaman disampaikan melalui akun Instagram resmi Seringai pada Kamis (24/4/2025).
Baca juga: Jenazah Ricky Siahaan Tiba di Indonesia Hari Ini
Berikut rangkaian acara pelepasan almarhum Ricky Seringai:
• Pukul 18.00 WIB: Ibadah Penghiburan
• Pukul 09.30 WIB: Acara Adat
• Pukul 11.00 WIB: Acara Tutup Peti dan Ibadah Pelepasan
Lokasi: Rumah Duka Sentosa RSPAD, Jl. Dr. Abdul Rahman Saleh No. 24, Senen, Jakarta Pusat
• Pukul 14.00 WIB: Pemakaman
Lokasi: San Diego Hills Memorial Park, Karawang Barat
Baca juga: Ricky Siahaan Akan Dimakamkan di San Diego Hills
Gitaris band Seringai, Ricky Siahaan, meninggal dunia pada Sabtu, 19 April 2025, di Tokyo, Jepang, akibat serangan jantung.
Peristiwa ini terjadi tak lama setelah ia tampil bersama Seringai dalam acara Gekiko Fest, bagian dari rangkaian Wolves of East Asia Tour 2025 di Taiwan dan Jepang.
Baca juga: Tim Medis Pastikan Ricky Siahaan Terkena Serangan Jantung
Menurut manajer Seringai, Wendi Putranto, Ricky sempat menyelesaikan penampilannya hingga lagu terakhir.
Namun, sekitar lima menit setelah turun panggung, Ricky Siahaan kolaps di ruang ganti dan dinyatakan meninggal dunia pada pukul 21.30 waktu setempat.
Baca juga: Alasan Jenazah Ricky Siahaan Baru Akan Tiba di Indonesia Hari Jumat
Ricky Siahaan, yang memiliki nama lengkap Ricardo Bisuk Juara Siahaan, lahir pada 5 Mei 1976 di Tanjung Pandan, Belitung.
Ricky Siahaan dikenal sebagai salah satu pendiri Seringai pada tahun 2002 dan berperan penting dalam membentuk identitas musik band tersebut.
Baca juga: D’MASIV Beri Penghormatan untuk Mendiang Ricky Siahaan Saat Konser di Tokyo
Jenazah Ricky dijadwalkan tiba di Indonesia pada Kamis, 24 April 2025.
Kepergian Ricky Siahaan meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, rekan-rekan musisi, dan para penggemar musik rock di Indonesia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.